Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ketua NOC Indonesia Puji Para Atlet dan Berterima Kasih atas Dukungan Menpora

KOMPAS.com - Indonesia sukses meraih peringkat tiga dalam ajang SEA Games 2021 Vietnam.

Tim Indonesia menempati posisi tiga setelah mengumpulkan 69 medali emas, 92 perak, dan 80 perunggu. Tim Merah Putih mengakhiri perjuangan di bawah Vietnam dan Thailand. 

Menurut Ketua National Olympic Commitee (NOC) Indonesia, Raja Sapta Oktohari, pencapaian Indonesia tersebut tak lepas dari dukungan penuh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali. 

“Hasil ini tidak lepas dari dukungan dari semua pihak, semua stakeholder olahraga, terutama Menpora,” kata Okto dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (24/5/2022).

Pada pesta olahraga Asia Tenggara edisi ke-31 ini, Indonesia menurunkan 499 atlet yang berjuang di 32 cabang olahraga. 

Kontingen Indonesia mampu unjuk gigi, meski diperkuat jumlah atlet yang bisa dibilang lebih sedikit dari sebelumnya.

Prestasi atlet Indonesia di SEA Games 2021 Vietnam juga tidak lepas dari paradigma baru olahraga yang digaungkan yakni, Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional. 

“Semua atlet yang berangkat ke SEA Games Vietnam itu sudah terseleksi dari tim verifikasi yang targetnya memang medali. Apa yang dicapai para atlet ini membanggakan kita semua karena juga sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan prestasi dari SEA Games sebelumnya,” ujar Okto.

Selain itu, Okto juga menyampaikan banyak cabang olahraga prioritas dalam Desain Besar Olahraga Nasional yang meraih medali emas. 

“Yang menarik adalah banyak olahraga dari nomor tim bisa mendulang prestasi memuaskan. Ini tidak terlepas dari dukungan pelatih dan ofisial. Terima kasih juga atas doa dan dukungan dari semua pihak,” pungkas Okto.

https://bola.kompas.com/read/2022/05/24/10200008/ketua-noc-indonesia-puji-para-atlet-dan-berterima-kasih-atas-dukungan-menpora

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke