Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siapa Lawan Man City dan Liverpool di Enam Laga Sisa Liga Inggris?

KOMPAS.com – Liverpool dan Manchester City tengah bersaing ketat untuk meraih gelar juara Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2021-2022.

Persaingan tersebut semakin sengit setelah Liverpool dan Manchester City sukses meraih kemenangan dalam laga tunda Liga Inggris.

Manchester City berhasil menang saat bertanding melawan Brighton dalam laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris dengan skor 3-0 di Stadion Etihad pada Kamis (21/4/2022) dini hari WIB.

Riyad Mahrez (53’), Phil Foden (65’), dan Bernardo Silva (82’), menjadi tiga pemain yang berkontribusi untuk kemenangan Manchester City atas Brighton.

Sama seperti Manchester City, Liverpool juga memetik kemenangan atas Manchester United dengan skor mencolok 4-0.

Pertandingan Liverpool vs Man United dalam jadwal Liga Inggris digulirkan di Stadion Anfield pada Rabu (20/4/2022) dini hari WIB.

Liverpool menjebol gawang Manchester United melalui aksi Luis Diaz (5’), Mohamed Salah (22’, 85’), dan Sadio Mane (68’).

Kemenangan yang diraih Man City dan Liverpool di atas membuat kedua kesebelasan hanya mempunyai selisih satu poin.

Manchester City untuk sementara masih berada di puncak klasemen Liga Inggris lewat koleksi 77 poin dari 32 pertandingan.

Sementara Liverpool berada di peringkat kedua setelah mengumpulkan 76 angka dari jumlah laga serupa.

Kini Manchester City dan Liverpool tinggal menyisakan enam pertandingan yang bisa menjadi penentu gelar juara Liga Inggris musim ini.

Tentunya, Liverpool dan Manchester City diharuskan untuk menuntaskan laga dengan kemenangan di enam pertandingan sisa jika ingin menjadi yang terdepan dalam persaingan.

Liverpool bakal menghadapi Everton (kandang), Newcastle (kandang), Tottenham Hotspur (kandang), Aston Villa (tandang), Wolves (kandang), dan Southampton (tandang).

Sedangkan Manchester City akan meladeni perlawanan Watford (kandang), Leeds (tandang), Newcastle (kandang), West Ham (tandang), Aston Villa (kandang), dan Wolves (tandang).

Jadwal enam laga sisa Liverpool dan Man City

Manchester City:

  • 23 April 2022 – Man City vs Watford
  • 30 April 2022 – Leeds vs Man City
  • 8 Mei 2022 – Man City vs Newcastle
  • 15 Mei 2022 – West Ham vs Man City
  • 22 Mei 2022 – Man City vs Aston Villa
  • Wolves vs Man City (tanggal belum ditentukan)

Liverpool:

  • 24 April 2022 – Liverpool vs Everton
  • 30 April 2022 – Newcastle vs Liverpool
  • 8 Mei 2022 – Liverpool vs Tottenham
  • 10 Mei 2022 – Aston Villa vs Liverpool
  • 22 Mei 2022 – Liverpool vs Wolves
  • Southampton vs Liverpool (tanggal belum ditentukan)

https://bola.kompas.com/read/2022/04/21/06000008/siapa-lawan-man-city-dan-liverpool-di-enam-laga-sisa-liga-inggris-

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke