Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Inter, Nerazzurri Sudah 10 Tahun Tak Pernah Menang di Allianz

TURIN, KOMPAS.com - Jadwal Liga Italia akhir pekan ini menyajikan big match bertajuk Derby d'Italia yang mempertemukan Juventus vs Inter Milan.

Duel Juventus vs Inter Milan merupakan laga pekan ke-31 kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang akan dihelat di Stadion Allianz, Turin, Senin (4/4/2022) mulai pukul 01.45 WIB.

Link live streaming Juventus vs Inter Milan akan tersedia di akhir artikel.

Inter Milan wajib mengalahkan Juventus untuk menjaga peluang atau asa mempertahankan gelar juara Liga Italia musim ini.

Nerazzurri, julukan Inter, saat ini masih tertahan di peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan koleksi 60 poin.

Inter Milan untuk sementara tertinggal enam angka dari rival sekotanya, AC Milan, yang sudah bermain 30 kali dan ada di puncak klasemen.

Posisi Inter Milan melorot ke peringkat ketiga setelah gagal meraih kemenangan dalam dua laga beruntun.

Inter Milan terlihat semakin terjepit karena mereka kini hanya unggul satu angka atas Juventus yang ada di urutan keempat dan sudah bermain 30 kali.

Melihat klaseman saat ini, Inter Milan wajib mengalahkan Juventus untuk mengembalikan kepercayaan diri dan menjaga asa mempertahankan gelar Liga Italia.

Tantangan Inter Milan untuk mencuri kemenangan di Stadion Allianz dini hari nanti terbilang sangat berat.

Sebab, Inter Milan tercatat sudah 10 tahun tidak pernah menang di Stadion Allianz.

Kali terakhir Inter Milan mempermalukan Juventus di Stadion Allianz terjadi pada 3 November 2012 (Liga Italia 2012-2013).

Inter Milan yang kala itu dilatih oleh Andrea Stramaccioni sukses menumbangkan Juventus dengan skor cukup telak 3-1.

Setelah itu, Inter Milan tidak pernah lagi mengalahkan Juventus dalam 10 kunjungan ke Stadion Allianz.

Rincian hasil dari 10 kunjungan terakhir Inter Milan ke Stadion Allianz adalah tiga kali imbang dan menelan tujuh kekalahan.

Kali terakhir Inter Milan berkunjung ke Stadion Allianz untuk menghadapi Juventus terjadi pada 15 Mei 2021 (Liga Italia 2020-2021).

Inter Milan saat itu harus mengakui keunggulan Juventus dengan skor tipis 2-3.

Terkait laga melawan Juventus nanti, Simone Inzaghi mengakui rekor Inter Milan di Stadion Allianz cukup buruk.

Namun, Simone Inzaghi tetap menargetkan kemenangan. 

Sebab, Simone Inzaghi menilai kemenangan atas Juventus sangat penting agar Inter Milan bisa terus bersaing di papan atas klasemen Liga Italia.

"Pertandingan ini sangat penting. Tidak ada pertandingan yang lebih penting bagi kami untuk mengirim pesan kuat ke tim lain," kata Simone Inzaghi dikutip dari situs resmi klub.

"Kami kehilangan banyak poin dalam tujuh laga terakhir. Jadi, sekarang adalah waktu yang tepat untuk menyalurkan amarah, energi dan agresivitas kami," tutur Simone Inzaghi.

"Kami kecewa dengan perolehan poin kami akhir-akhir ini. Ada sembilan laga tersisa dan melawan Juventus adalah yang paling menantang. Kami akan datang untuk mendapatkan hasil terbaik," ucap mantan pelatih Lazio itu menambahkan.

Pertandingan Juventus vs Inter Milan dini hari nanti bisa disaksikan lewat layanan streaming mulai pukul 01.45 WIB.

Berikut adalah link live streaming Juventus vs Inter Milan >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2022/04/03/17000048/juventus-vs-inter-nerazzurri-sudah-10-tahun-tak-pernah-menang-di-allianz

Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke