Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cristiano Ronaldo Dilaporkan "Kabur" ke Portugal Saat Derbi Manchester

MANCHESTER, KOMPAS.com - Bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dikabarkan sengaja pulang ke Portugal pada hari pertandingan kontra Manchester City, Minggu (6/3/2022).

Nama Cristiano Ronaldo memang tidak tercantum dalam daftar skuad Man United yang bertandang ke markas Man City, Stadion Etihad.

Faktor cedera menjadi penyebab megabintang berusia 37 tahun itu tidak bisa membela Man United.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pelatih interim Man United, Ralf Rangnick, menjelang pertandingan.

Menurut Rangnick, Ronaldo menderita cedera pinggul dua hari menjelang pertandingan Man City vs Man United.

"Ronaldo mengalami beberapa masalah dengan fleksor pinggulnya pada hari Jumat. Itulah alasan mengapa Ronaldo tidak bisa bermain," kata Rangnick dikutip dari BBC Sports.

Pemain yang sedang mengalami cedera sebenarnya tidak diwajibkan datang ke stadion untuk memberi dukungan ke rekan satu timnya.

Namun, Cristiano Ronaldo dikabarkan lebih memilih pulang ke Portugal menggunakan jet pribadinya menjelang kickoff laga Man City vs Man United.

Kabar itu disampaikan oleh salah satu media ternama Inggris, The Athletic.

Menurut The Athletic, skuad Man United sangat terkejut ketika mendengar Ronaldo lebih memilih terbang ke Portugal daripada datang ke Stadion Etihad.

Adapun kabar Cristiano Ronaldo absen karena cedera pada laga kontra Man City saat ini juga dipertanyakan banyak pihak.

Sebab, Rangnick tidak pernah menyatakan Ronaldo mengalami cedera saat menghadiri konferensi pers menjelang laga, Jumat (4/3/2022) waktu setempat.

Rumor yang ramai dibicarakan saat ini adalah Ralf Rangnick sengaja tidak memainkan Ronaldo karena alasan taktik.

Kabar miring tersebut pertama kali disampaikan oleh salah satu akun Instagram fanbase Ronaldo dengan nama 'cr7.0_lendario'. 

Rumor itu kini dipercaya banyak pihak karena akun Instagram pribadi resmi Ronaldo mengikuti akun 'cr7.0_lendario'.

Tidak hanya itu, Ronaldo sendiri juga tercatat pernah beberapa kali pernah menyukai atau berkomentar di unggahan 'cr7.0_lendario'.

Terlepas dari rumor di atas, mantan kapten Man United, Roy Keane, sempat mempertanyakan cedera Ronaldo.

Roy Keane mengaku tidak percaya Ronaldo absen karena faktor cedera.

"Sepertinya ada sesuatu yang lebih dengan situasi Ronaldo. Rangnick berbicara soal cedera pinggul. Namun, Ronaldo adalah mesin dan jarang cedera," ujar Roy Keane dikutip dari situs Sky Sports.

"Saya tidak yakin dengan pernyataan Rangnick soal cedera pinggul," tutur Keane menambahkan.

Seusai laga, Rangnick sempat diminta menanggapi pernyataan Roy Keane.

Hasilnya, Rangnick tetap bersikukuh bahwa Ronaldo tidak bisa bermain karena cedera pinggul.

"Saya harus percaya dengan tim medis Man United. Dokter tim mengatakan kepada saya bahwa Ronaldo tidak bisa berlatih pada hari Jumat karena masalah pinggul," kata Rangnick.

"Hal yang sama juga terjadi pada hari Sabtu," tutur Rangnick menambahkan.

Bermain tanpa Ronaldo, Man United harus mengakui keunggulan Man City dengan skor cukup telak 1-4.

Kekalahan dari Man City membuat Man United harus turun ke peringkat kelima dengan raihan 47 poin dari 28 laga. 

Man United untuk sementara tertinggal satu poin dari Arsenal yang baru bermain 25 kali dan kini duduk di peringkat keempat atau batas akhir zona Liga Champions.

https://bola.kompas.com/read/2022/03/07/19274138/cristiano-ronaldo-dilaporkan-kabur-ke-portugal-saat-derbi-manchester

Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke