Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sebelum Beli Newcastle United, Amanda Staveley Akui Sempat Jajaki Chelsea

KOMPAS.com - Keputusan Roman Abramovich untuk menjual Chelsea mendapatkan tanggapan dari Co-owner Newcastle United, Amanda Staveley.

Amanda Staveley yang memainkan peran penting dalam pembelian Newcastle United oleh Saudi Arabian Public Investment Fund (PIF), menyayangkan keputusan Roman Abramovich untuk melepas Chelsea.

Seperti diketahui, Roman Abramovich telah mengonfirmasi akan menjual Chelsea yang sudah dia kuasai selama 19 tahun sejak 2003.

Keputusan Abramovich untuk menjual klub London itu muncul di tengah kemungkinan sanksi yang bisa diterimanya dari pemerintah Inggris.

Sebab, Abramovich dikenal memiliki hubungan dekat dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin, yang melancarkan invasi ke Ukraina.

Amanda Staveley pun menilai bahwa tidak adil untuk meminta Abramovich menjual Chelsea karena dia memiliki hubungan dengan Vladimir Putin.

"Kami harus selalu memegang tugas dan Anda selalu mempertanyakan itu," kata Amanda Staveley, dinukil BolaSport.com dari Daily Mail. 

"Public Investment Fund menjalankan klub sebagai lembaga otonom. Dunia ini akan selalu memiliki masalah geopolitik."

"Dunia ini tidak akan pernah tidak memiliki masalah. Saya tahu itu sangat sulit," ujar perempuan 48 tahun itu.

"Saya sedih melihat orang sekelas Roman Abramovich harus melepas Chelsea karena ia mungkin dekat dengan Vladimir Putin. Saya tidak berpikir itu sangat adil," ucap Amanda Staveley menambahkan.

Amanda Staveley mengakui, di bawah kepemimpinan Roman Abramovich, Chelsea telah berkembang menjadi klub yang hebat.

Dia pun mengungkapkan bahwa sebelum membeli Newcastle United, dirinya bersama PIF sempat menjajaki kemungkinan untuk membeli Chelsea dari Abramovich.

"Satu hal hebat dari membeli Newcastle yang membutuhkan waktu 4 tahun adalah kami memiliki peluang besar untuk melihat setiap klub dan itu termasuk Chelsea," ujar Amanda Staveley, dilansir BolaSport.com dari Express.

"Chelsea adalah klub yang luar biasa dan saya senang bekerja dengan semua rekan saya dari Chelsea di dewan Liga Inggris."

"Akan tetapi, hanya ada satu klub untuk kami dan hanya akan ada satu klub untuk kami, yakni Newcastle United."

"Kami menyukai tantangan membeli klub di posisi 20 di Liga Inggris dan membawanya ke puncak," ujar Amanda Staveley menambahkan. (Ivan Rahardianto)

https://bola.kompas.com/read/2022/03/05/10400088/sebelum-beli-newcastle-united-amanda-staveley-akui-sempat-jajaki-chelsea

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke