Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Piala FA Malam Ini: Chelsea Ditantang Tim Divisi Lima

KOMPAS.com - Tim Premier League Chelsea dijadwalkan mentas pada putaran ketiga Piala FA 2021-2022 nanti malam

Musuh yang akan menjadi lawan The Blues pada babak tesebut adalah tim divisi lima Liga Inggris Chesterfield.

Duel Chelsea vs Chesterfield bakal digelar di Stadion Stamford Bridge, Sabtu malam waktu setempat atau Minggu (9/1/2022) pukul 00.30 dini hari WIB.

Di atas kertas, Chelsea tentu lebih diunggulkan pada laga ini. Perbedaan kasta menjadi salah satu indikatornya.

Tiga hari yang lalu, Chelsea baru saja mendapat suntikan moral usai menang 2-0 atas Tottenham Hotspur pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris.

Namun, Chelsea dipastikan tidak bisa menampilkan kekuatan penuh karena skuad mereka sedikit terganggu dengan masalah cedera dan Covid-19.

Bek Andreas Christensen dipastikan absen karena cedera, begitu juga dengan Reece James dan Ben Chilwell.

Sementara, Thiago Silva dan N'Golo Kante tak bisa merumput akibat positif Covid-19.

"Thiago Silva dan N'Golo Kante akan absen karena Covid-19," ucap pelatih Chelsea Thomas Tuchel, sebagaimana dikutip dari laman resmi klub, Sabtu (8/1/2022).

Namun, kabar baiknya, Chelsea bisa diperkuat Cesar Azpilicueta dan Kai Havertz, yang sempat mengalami cedera ringan pada laga-laga sebelumnya.

“Dari pertandingan tadi malam (vs Tottenham), Azpilicueta hanya mengalami sedikit kram sehingga tidak ada cedera dan dia baik-baik saja," kata Tuchel.

"Sementara, Kai Havertz cukup baik untuk bermain usai mengalami cedera jari. Dokter dan fisioterapis kami akan merawatnya," kata Tuchel.

Meski diunggulkan, Chelsea tak boleh jemawa karena Chesterfield bisa saja membuat kejutan.

Chesterfield adalah pemuncak klasemen Conference Premier (divisi kelima Liga Inggris).

Mereka sebelumnya telah mengalahkan sesama tim divisi lima, yakni Southend United 3-1 pada ronde pertama Piala FA.

Lalu, Chesterfield mengalahkan tim divisi empat Liga Inggris Salford City 2-0 untuk sampai di putaran ketiga Piala FA.

Jadwal Piala FA:

Sabtu (8/1/2022)

  • 19.30 WIB - Bristol City vs Fulham
  • 19.30 WIB - Burnley vs Huddersfield Town
  • 19.30 WIB - Coventry City vs Derby County
  • 19.30 WIB - Hartlepool United vs Blackpool
  • 19.45 WIB - Millwall vs Crystal Palace
  • 22.00 WIB - Leicester City vs Watford (Vidio)
  • 22.00 WIB - West Bromwich Albion vs Brighton
  • 22.00 WIB - Newcastle United vs Cambridge United
  • 22.00 WIB - Port Vale vs Brentford
  • 22.00 WIB - QPR vs Rotherham United
  • 22.00 WIB - Wigan Athletic vs Blackburn Rovers
  • 22.00 WIB - Barnsley vs Barrow
  • 22.00 WIB - Kidderminster Harriers vs Reading
  • 22.00 WIB - Peterborough United vs Bristol Rovers
  • 22.00 WIB - Boreham Wood vs AFC Wimbledon

Minggu (9/1/2022)

  • 00.30 WIB - Chelsea vs Chesterfield
  • 00.30 WIB - Hull City vs Everton
  • 00.30 WIB - Swansea City vs Southampton
  • 00.30 WIB - Birmingham City vs Plymouth Argyle
  • 00.45 WIB - Yeovil Town vs Bournemouth

https://bola.kompas.com/read/2022/01/08/06400038/jadwal-piala-fa-malam-ini--chelsea-ditantang-tim-divisi-lima

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke