Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata Elkan Baggott Usai Bela Timnas Indonesia di Piala AFF: Sangat Bangga...

KOMPAS.com - Elkan Baggott mengungkapkan rasa bangganya setelah menandai debut bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Pada Piala AFF 2020 yang digelar Desember 2021 hingga Januari 2022, Elkan Baggott untuk kali pertamanya membela timnas Indonesia dalam sebuah turnamen resmi.

Pemain keturunan Indonesia-Inggris itu tercatat tampil sebanyak lima kali di Piala AFF 2020.

Dia turut berlaga saat skuad Garuda melawan Laos, Malaysia, Singapura (dua leg semifinal), dan Thailand (leg pertama final).

Totalnya, Elkan Baggott yang selalu diturunkan dari bangku cadangan, telah bermain selama 231 menit untuk timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Meski belum pernah dimainkan sebagai starter player, Elkan Baggott tampil cukup apik selama membela timnas Indonesia.

Bek berpostur 194 cm itu telah mencetak satu gol dari lima penampilannya bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Sayangnya, Elkan Baggott tidak bisa bermain pada laga puncak Piala AFF 2020.

Dia terpaksa absen saat Indonesia melawan Thailand pada leg kedua final Piala AFF 2020, karena terkena sanksi sistem bubble Singapura.

Tanpa kehadiran Baggott, Indonesia menahan imbang Thailand dengan skor 2-2 pada leg kedua final yang digelar Sabtu (1/1/2022) lalu.

Hasil imbang ini membuat Indonesia akhirnya harus merelakan gelar juara Piala AFF 2020 jatuh ke tangan Thailand yang unggul dengan agregat 6-2.

Timnas Indonesia harus rela kembali menjadi runner-up karena sebelumnya kalah telak 0-4 pada leg pertama final Piala AFF 2020.

Meski begitu, Elkan Baggott tetap bangga dengan capaian timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Tak lupa, pemain kelahiran tahun 2002 juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan masyarakat Indonesia.

"Sangat bangga dengan apa yang telah kita raih di turnamen ini," tulis Elkan Baggott, dilansir BolaSport.com dari Instagram pribadi sang pemain.

"Terima kasih banyak Indonesia untuk dukungannya," tulis Elkan Baggott mengakhiri unggahannya.

Sementara itu, Elkan Baggott memutuskan kembali ke Inggris usai Piala AFF 2020 berakhir.

Hal ini dikabarkan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Elkan Baggott langsung ke Inggris," Kata Mochamad Iriawan kepada awak media termasuk BolaSport.com, Minggu (2/1/2022).

"Mungkin dia melakukan karantina di sana," ujarnya.

Adapun PSSI akan berupaya melobi tim Elkan Baggott, Ipswich Town, agar mengizinkan sang pemain untuk kembali membela timnas Indonesia di Piala AFF U23 2022 pada Februari mendatang. (Arif Setiawan)

https://bola.kompas.com/read/2022/01/03/10000038/kata-elkan-baggott-usai-bela-timnas-indonesia-di-piala-aff--sangat-bangga-

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke