Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Sampdoria Vs Lazio - Cedera Immobile dan Kartu Merah Warnai 3 Poin Pasukan Sarri

KOMPAS.com - Lazio berhasil meraih poin penuh dengan mengalahkan tuan rumah Sampdoria pada lanjutan pekan ke-16 Serie A Liga Italia 2021-2022.

Laga Sampdoria vs Lazio yang berlangsung di Stadion Luigi Ferraris tersebut berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu, Minggu (5/11/2021).

Pada laga ini, Lazio bermain impresif pada babak pertama dengan bisa mencetak tiga gol tanpa balas.

Gol pertama Lazio ke gawang Sampdoria tercatat atas nama Milinkovic-Savic pada menit ketujuh.

Kemudian, pasukan Maurizio Sarri itu bisa menggandakan keunggulan lewat Ciro Immobile pada menit ke-17.

Immobile bahkan bisa mencetak brace atau dua gol usai upayanya pada menit ke-37 kembali membobol gawang Sampdoria. Lazio pun unggul 3-0 pada babak pertama.

Akan tetapi, Lazio merosot pada babak kedua. Terlebih, pemain andalan mereka, Ciro Immobile, diganti karena mengalami cedera.

Selain itu, mereka pun harus bermain dengan 10 orang saat Milinkovic-Savic harus keluar dari lapangan karena mendapat kartu merah (dua kartu kuning) pada menit ke-67.

Beruntung kiper Lazio Thomas Strakosha yang melakukan beberapa kali penyelamatan.

Alhasil, Sampdoria pun hanya bisa mencetak satu gol via Gabbiadini pada menit ke-89. Skor pun menjadi 1-3 dan bertahan hingga laga usai.

Terkait Immobile, Sarri pun mengungkap alasan menggantinya pada babak kedua.

"Dia merasakan banyak rasa sakit di lututnya dan saya harap itu hanya efek dari benturan dan dapat diselesaikan dengan cukup cepat," tutur Sarri.

Dia pun berkomentar tentang kartu merah Milinkovic-Savic.

Milinkovic-Savic kemudian mendapat kartu merah karena perbedaan pendapat, hanya beberapa saat setelah kartu kuning karena melakukan pelanggaran.

"Saya dapat memberi tahu Anda dengan tepat apa yang dia katakan kepada wasit: 'Anda tidak melihat apa-apa.' Untuk wasit berpengalaman seperti ini, diskusi bisa diselesaikan tanpa perlu menggunakan kartu," ujarnya.

Lazio saat ini menempati peringkat kedelapan pada klasemen sementara Liga Italia dengan 25 poin. Adapun Sampdoria berada di posisi ke-15 dengan 15 poin.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/06/04115608/hasil-sampdoria-vs-lazio-cedera-immobile-dan-kartu-merah-warnai-3-poin-pasukan

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke