Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Cristiano Ronaldo Pergi Diklaim Menghina Juventus

Cristiano Ronaldo telah sepakat meninggalkan Juventus dan secara senasional kembali bergabung dengan klub lamanya, Manchester United, pada Jumat (27/8/2021) malam WIB.

Transfer Ronaldo ke Man United akhirnya tuntas pada Selasa (31/8/2021), setelah tes medis dan dokumen sang pemain sudah rampung.

Kabar soal keinginan CR7 sendiri mencuat seketika setelah sang megabintang dicadangkan Juve saat imbang 2-2 melawan Udinese pada 22 Agustus.

Sejak saat itu, Ronaldo dikaitkan dengan Manchester City hingga akhirnya The Citizens mundur dari perburuan, lalu Man United kembali merekrutnya.

Kapten timnas Portugal itu meninggalkan Bianconeri setelah tiga musim membela kubu Turin, dan menyisakan kontrak setahun lagi.

Kepergian Ronaldo dari Juventus dan kepindahan sensionalnya ke Man United ini mendapatkan sorotan banyak pihak.

Salah satu yang memberikan sorotan adalah Sergio Brio dan Alessio Tacchinard. Secara khusus, kedua legenda Juve itu menilai cara Ronaldo hengkang tidak menghormati Bianconeri.

Hal pertama yang dipemasalahkan adalah keinginan CR7 untuk pindah yang terkesan dadakan.

Bianconeri pun harus mencari pengganti dirinya secara cepat jelang deadline bursa transfer musim panas lalu.

"Juventus pantas mendapatkan lebih banyak rasa hormat, saya tidak menyangka Ronaldo menghina klub seperti ini. Itu tidak baik untuknya," kata Brio dilansir Tuttosport.

"Saya selalu memuji tiga klub tempat saya bermain: Juventus, Lecce, dan Pistoiese karena mereka merekrut saya dan percaya pada saya."

"Cristiano adalah seorang profesional yang hebat, tetapi perpisahannya seharusnya berbeda."

"Mungkin mereka (Juve dan Ronaldo) tidak putus dengan baik, tetapi saya yakin itu adalah hal yang tepat untuk pemain dan klub."

"Jika seorang pemain dipaksa untuk tinggal, dia bisa menyebabkan kerusakan pada rekan satu tim dan klubnya," ujar eks bek Juventus yang punya 385 caps bersama Bianconeri ini.

Sementara itu, Tacchinardi mengharapkan Ronaldo menggelar konferensi pers untuk mengucapkan selamat tinggal kepada suporter Juventus.

"Ronaldo seharusnya pergi dengan cara yang berbeda, bukan dengan jet pribadinya saat Massimiliano Allegri berbicara dengan tim sebelum pertandingan melawan Empoli," ujar Tacchinardi.

"Saya mengharapkan konferensi pers untuk mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar. Mereka pantas mendapatkan sesuatu yang berbeda."

"Tidak ada lagi legenda seperti Del Piero, Francesco Totti, Paulo Maldini atau Javier Zanetti. Tidak menyenangkan mendengar dari Ronaldo bahwa dia akan kembali ke tempat yang dia rasa seperti rumah (Man United)."

"Dia menempatkan Juventus dalam situasi yang sulit, pergi beberapa hari sebelum akhir jendela transfer, tidak mungkin untuk menggantikan mesin gol seperti dia," kata eks gelandang yang berkiprah sedekade lebih bersama Juve mulai 1994 itu.

Juventus sendiri telah merekrut Moise Kean sebagai pemain pinjaman dari Everton untuk menggantikan peran Ronaldo.

Namun, seperti dikatakan Tacchinardi, sulit menggantikan pemain selevel Cristiano Ronaldo.

Moise Kean pun belum tentu memberikan garansi banyak gol untuk Bianconeri, terlebih sang pemain masih begitu muda yaitu 21 tahun.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/03/20400068/cara-cristiano-ronaldo-pergi-diklaim-menghina-juventus

Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke