Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dibungkam Empoli, Juventus Ulangi "Dosa" Enam Tahun Lalu

KOMPAS.com - Juventus mengulangi "dosa" enam tahun lalu selepas dikalahkan tim promosi Empoli di Liga Italia.

Juventus harus menelan pil pahit kala menjamu Empoli pada giornata kedua Liga Italia 2021-2022, Minggu (29/8/2021) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Allianz, Juventus yang baru ditinggal Cristiano Ronaldo, menyerah 0-1 dari tim tamu Empoli.

Gawang I Bianconeri dijebol oleh Leonardo Mancuso pada menit ke-21 dan hingga akhir laga, mereka tak mampu mencetak gol balasan.

Hasil laga melawan Empoli melanjutkan start buruk Juventus di Serie A musim ini.

Sebelumnya, Paulo Dybala dkk gagal menang pada pekan pertama saat dijamu Udinese. Mereka cuma membawa pulang satu poin lewat hasil 2-2.

Selalu gagal meraih kemenangan pada dua laga awal di Liga Itaia, seolah membuat Juventus mengulang "dosa" denam tahun lalu.

Ya, pada musim 2015-2016, Juventus juga memulai kompetisi dengan lambat, bahkan mereka tanpa poin akibat kalah beruntun dari dua pertandingan pertama.

Juventus menyerah 0-1 dari tim tamu Udinese pada pekan pertama. Lalu, pada giornata kedua, mereka kalah 1-2 dari tuan rumah AS Roma.

Uniknya, Juventus merasakan dua kali start buruk itu saat dilatih Massimilano Allegri.

Berkaca pada hal tersebut, Juventus masih memiliki peluang dalam persaingan perebutan gelar juara Serie A musim ini.

Tentu, syaratnya mereka harus mampu mengakhiri tren buruk agar bisa memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga Italia.

Si Nyonya Tua saat ini berada di peringkat ke-13 klasemen Liga Italia dengan koleksi satu poin dari dua pertandingan.

Selanjutnya, Juventus bakal menghadapi tuan rumah Napoli pada pekan giornata Liga Italia 2021-2022, Minggu (12/9/2021).

https://bola.kompas.com/read/2021/08/29/05200078/dibungkam-empoli-juventus-ulangi-dosa-enam-tahun-lalu

Terkini Lainnya

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke