Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nilai Pasar Asnawi Mangkualam Naik 2 Kali Usai Gabung Ansan Greeners

Asnawi Mangkualam resmi pindah dari PSM Makassar ke Ansan Greeners pada 1 Februari 2021 lalu.

Berlabuh ke Ansan, Asnawi Mangkualam sudah beberapa kali mentas dan menunjukkan kelasnya.

Melansir dari Transfermarkt, pemain kelahiran Makassar itu telah tampil tujuh laga dan membukukan satu assist untuk Ansan Greeners.

Enam penampilan dicatatkan Asnawi di K-League 2, sementara satu lainnya di Piala FA Korea Selatan.

Asnawi yang dapat menunjukkan performa apik di Ansan Greeners kemudian membuat nilai pasarnya naik.

Selama di Ansan Greeners, market value Asnawi bahkan sudah meroket dua kali.

Pada 2 April 2021, nilai pasar Asnawi Mangkualam berdasarkan data Transfermarkt naik menjadi 300 ribu euro atau sekitar 5,21 miliar rupiah.

Kenaikan nilai pasar bek kanan berusia 21 tahun itu kembali terjadi pada 22 Juni 2021.

Asnawi mempunyai nilai pasar sebesar 350 ribu euro atau sekitar Rp 6,08 miliar sejak saat itu.

Angka 350 ribu euro sendiri menjadi market value tertinggi yang pernah Asnawi Mangkualam capai.

Asnawi Mangkulam dapat menunjukkan kegigihan di Korea Selatan meski tak mendapat gaji tinggi.

Walaupun tidak menyebutnya secara terperinci, tetapi Asnawi pernah blak-blakan bahwa Ansan Greeners menggajinya dengan nilai lebih murah dibanding di PSM.

"Kalau soal nilai (gaji) dari di PSM Makassar dan di sini (Ansan Greeners) itu memang turun," kata Asnawi Mangkualam pada 6 Februari 2021 dikutip Kompas.com dari BolaSport.

Namun, Asnawi tak ambil pusing dengan gajinya karena yang terpenting adalah kesempatan main di Liga Korea Selatan.

Terlebih lagi, pemain berpostur 174 cm ini sudah mendambakan sejak lama untuk merumput di luar negeri.

"Tapi yang terpenting yang saya pikirkan itu bukan soal harganya, tapi kesempatan yang saya dapat itu (di Ansan Greeners) sangat berharga buat saya," ucap Asnawi Mangkualam.

"Saya sendiri sudah lama, sekitar 4 tahun, sejak masuk ke klub profesional saya menunggu momen seperti ini yaitu mendapat kesempatan main di luar. Ini memang sudah lama saya nantikan untuk mendapatkan kontrak di luar negeri.:

"Bagi saya, soal harga itu nomor dua buat saya untuk saat ini karena yang terpenting saya bisa bermain di luar terlebih dahulu," tambahnya. (Alif Mardiansyah)

https://bola.kompas.com/read/2021/07/16/06400068/nilai-pasar-asnawi-mangkualam-naik-2-kali-usai-gabung-ansan-greeners

Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke