Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Jelang Belgia Vs Portugal, Juara Bertahan Dibayangi Sejarah Kelam

Laga Belgia vs Portugal itu dijadwalkan berlangsung di Stadion La Cartuja, Sevilla, pada Senin (28/6/2021) dini hari WIB.

Bagi Belgia dan Portugal, ini akan menjadi pertemuan pertama di putaran final Kejuaraan Eropa.

Sebelumnya, mereka kali terakhir bertemu pada laga persahabatan, Juni 2018.

Kala itu, Belgia dan Portugal bermain imbang 0-0 di Stadion King Baudouin, Brussels.

Setelah tiga tahun tak bertemu, mereka kini dipertemukan pada laga hidup-mati, 16 besar Euro 2020.

The Red Devils, julukan timnas Belgia, menatap pertemuan ini dengan status membanggakan yaitu sebagai juara Grup B.

Di sisi lain, Portugal selaku juara bertahan menatap laga kontra Belgia dengan status peringkat ketiga terbaik.

Terlepas dari status yang mereka bawa, pertemuan antara Belgia dan Portugal dinilai menjadi salah satu big match di 16 besar Euro 2020.

Laga Belgia vs Portugal menjadi salah satu pertandingan yang paling dinantikan selain duel Inggris vs Jerman.

Menjelang laga tersebut, terdapat sejumlah fakta seputar duel Belgia vs Portugal. Berikut lima di antaranya:

1. Sama-sama mengoleksi 7 gol

Belgia dan Portugal sama-sama telah mengoleksi tujuh gol dari tiga laga di fase grup. Soal jumlah gol, mereka hanya kalah dari Belanda yang sudah delapan kali membobol gawang lawan.

Catatan ini membuat Belgia dan Portugal masuk dalam daftar tim tersubur di fase grup Euro 2020.

2. Bukti kesuburan Belgia

Dalam 58 laga terakhir bersama pelatih Roberto Martinez, Belgia hanya dua kali gagal mencetak gol. Selebihnya, mereka selalu mampu membobol gawang lawan.

Fakta ini membuktikan kesuburan The Red Devils dan menjadi peringatan bagi Portugal yang akan menghadapi mereka di 16 besar Euro 2020.

3. Pertahanan Portugal sedang rapuh

Portugal telah kebobolan enam gol dalam tiga laga di fase grup Euro 2020, dua gol lebih banyak daripada yang mereka derita pada edisi sebelumnya, Euro 2016, ketika Cristiano Ronaldo dkk keluar sebagai juara.

4. Riwayat Belgia di Sevilla

Belgia baru satu kali melakoni pertandingan di Kota Sevilla, yakni ketika bersua tuan rumah Spanyol di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan pada Kualifikasi Euro 1996.

Kala itu, Belgia menahan imbang Spanyol era Fernando Hierro dan gelandang yang kini menjadi pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique.

5. Sejarah kelam Portugal di Sevilla

Portugal memiliki sejarah kelam saat berlaga di Kota Sevilla. Sebelum ini, mereka sudah dua kali bermain di kota kelahiran Sergio Ramos tersebut.

Hasilnya, Portugal selalu menelan kekalahan dari Spanyol di Campo de la Reina Victoria pada 1923 (0-3) dan Estadio de la Exposicion atau yang kini menjelma menjadi Stadion Benito Villamarin pada 1929 (0-5).

https://bola.kompas.com/read/2021/06/27/14300028/5-fakta-jelang-belgia-vs-portugal-juara-bertahan-dibayangi-sejarah-kelam

Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke