Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hanya Kirim Satu Wakil ke Timnas Indonesia, Pelatih Persib Bersuara

BANDUNG, KOMPAS.com - Hanya satu pemain Persib Bandung yang dipanggil dalam skuad timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Satu-satunya wakil klub berjulukan Maung Bandung itu di timnas Indonesia adalah Aqil Savik.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, angkat suara soal minimnya jumlah pemain Persib di skuad timnas.

Pelatih asal Belanda itu mengaku, awalnya sempat terkejut dengan keputusan itu.

Hanya saja, Alberts enggan mencampuri keputusan Shin Tae-Yong, pelatih timnas Indonesia. Dia juga tidak mau mengkritisinya.

"Saya sempat terkejut, tapi saya tidak mau mengkritisi tim nasional, tidak juga dengan keputusan pelatih tim nasional. Itu adalah visinya dan tugasnya," kata Alberts kepada wartawan, Sabtu (5/6/2021).

Menurut Alberts, setiap pelatih memiliki filosofi dan gaya permainannya sendiri. Hal tersebut, tentu juga berpengaruh pada pemilihan pemain dalam skuad.

Demi mewujudkan karakter permainan yang diinginkan, tentu saja pelatih akan memilih pemain yang gaya mainnya sesuai dengan filosofi bermainnya.

"Sebelumnya, pelatih asal Spanyol (Luis Milla) punya cara berpikir yang berbeda dalam sepak bola dan beberapa pemain kami banyak yang terlibat di sana, karena memiliki kecepatan maupun pemahaman taktik, kini semua berubah," kata Alberts.

Meski hanya mengirim satu wakilnya di timnas, bukan berarti para pemain dalam skuad Persib tidak punya kualitas.

Alberts mengatakan, dia sangat mengerti dengan kualitas para pemain yang ada di skuadnya saat ini.

Menurut Alberts, para pemain di skuad Persib sudah sangat mumpuni untuk menunjang gaya dan filosofi bermain yang akan diterapkannya di klub yang mengusung warna kebesaran biru itu.

"Ini juga menunjukkan ke dalam skuad Persib, meskipun tidak dipanggil tim nasional, tapi saya tahu kualitas mereka," tutur Alberts.

"Saya pikir bahwa berbeda pelatih, maka berbeda pula filosofinya dan itu adalah perubahan besar," katanya menegaskan.

https://bola.kompas.com/read/2021/06/05/17000008/hanya-kirim-satu-wakil-ke-timnas-indonesia-pelatih-persib-bersuara-

Terkini Lainnya

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke