Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bruno Fernandes Ungkap Momen yang Bikin Harapan Juara Man United Pupus

Manchester United sempat berada di puncak klasemen pada Januari 2021. Namun, mereka gagal memperlebar jarak dengan sang rival Manchester City yang kala itu berada di urutan ketiga.

Hasil minor yang didapat Man United saat menghadapi dua tim yang akhirnya terdegradasi, yakni Sheffield United dan West Brom menjadi faktornya.

Man United yang sedang memimpin klasemen dengan 36 poin pada pekan ke-18 Liga Inggris (20/1), unggul empat angka atas Man City yang menghuni urutan ketiga.

Akan tetapi, mereka secara mengejutkan menderita kekalahan 1-2 dari Sheffield United (27/1) dan imbang 1-1 melawan West Brom (14/2).

Bruno Fernandes menilai momen itulah yang memberikan kesempatan Man City memangkas jarak dan memupus harapan juara Man United. 

Pasalnya, pada saat yang sama Man City perkasa dengan mencatatkan 15 kemenangan beruntun terhitung sejak Desember 2020 hingga Maret 2021.

"Kami menyadari bermain melawan tim-tim yang berjuang lepas dari zona degradasi itu lebih rumit dari yang kami bayangkan," kata Bruno Fernandes dilansir dari ESPN.

"Kami kehilangan empat poin ketika kami memimpin klasemen melawan Sheffield United dan West Brom. Itu empat poin yang membuat perbedaan untuk Man City bisa mendekat dan menyalip kami."

"Ini membuat kami mengerti bahwa kami harus fokus dan sadar semua laga akan sulit dan penting bagi kami untuk terus memperjuangkan gelar."

"Di situlah kami gagal, terutama pada bulan Januari yang merupakan momen terburuk kami. Seharusnya kami bisa memperlebar keunggulan atas City, tetapi itu tidak terjadi."

"City berhak menyalip kami dan berhasil memimpin dengan banyak poin," ujar Bruno Fernandes.

Pada akhirnya Man City sukses mengunci gelar juara Liga Inggris 2020-2021 saat kompetisi masih menyisakan tiga laga.

Itu berarti Manchester United harus menunggu lagi untuk bisa mengangkat trofi Liga Inggris yang terakhir kali mereka raih pada 2013.

Adapun Man United masih berpeluang mengakhiri musim ini dengan memenangi gelar apabila berhasil mengalahkan Villarreal di final Liga Europa, 26 Mei 2021.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/22/08200058/bruno-fernandes-ungkap-momen-yang-bikin-harapan-juara-man-united-pupus

Terkini Lainnya

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke