Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Striker PSIS Semarang Tetap Profesional di Hari Lebaran

KENDAL, KOMPAS.com - Hari Raya Idul Fitri menjadi momen berharga bagi para pemain sepak bola untuk berkumpul bersama keluarga. Hal ini juga dirasakan oleh striker PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto.

Hari memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya Kendal, Jawa Tengah sejak aktivitas tim diliburkan.

Hari Nur juga bersyukur bisa merayakan Lebaran cukup lama bersama keluarga, tidak seperti tahun-tahun sebelumnya saat kompetisi bergulir.

Dahulu, dia baru bisa pulang saat mendekati Lebaran setelah kompetisi diliburkan.

“Alhamdulilah tahun ini mudiknya tidak buru-buru seperti tahun-tahun sebelumnya yang kompetisi baru libur jelang Lebaran,” kata pemain bernomor punggung 22 tersebut kepada Kompas.com.

“Hikmah Ramadhan dan Lebaran tahun ini, bisa lebih banyak waktu bersama keluarga di rumah,” imbuhnya.

Saat merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman, Hari menyebut opor ayam menjadi menu favorit yang wajib disantap.

“Favorit makanan Lebaran opor ayam sama sambal goreng, mungkin karena (menu) khas dan selalu ingin.”

Selama menikmati libur Lebaran, Hari Nur mengaku terus menjaga kebugaran fisik. Dia pun juga rutin menjaga pola makan agar tubuhnya tetap dalam kondisi ideal.

Menurutnya, menjaga pola makan sangat penting terutama saat Lebaran seperti saat ini.

Dia menyebut pemain sepak bola profesional harus bisa mengatur dengan baik pola makan saat tutup musim agar tidak merugikan tim saat kembali bergabung mengikuti latihan tim.

“Kalau pola makan, ya harus tetap dijaga. Namun, kalau sesekali ingin sesuatu tidak apa-apa asal bisa diatur pola makannya,” tutur pemain yang bergabung dengan PSIS Semarang sejak 2013 tersebut.

Selain menjaga pola makan, Hari Nur tetap rutin melakukan latihan individu selama berada di rumah.

“Meskipun mudik tetap masih latihan untuk jaga kondisi,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/13/21390708/striker-psis-semarang-tetap-profesional-di-hari-lebaran

Terkini Lainnya

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke