Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Singkirkan Bayern di Liga Champions, Neymar "Meledak" Berselebrasi

Laga PSG vs Bayern pada leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Parc des Princes berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Bayern, Rabu (14/4/2021) dini hari WIB.

Akan tetapi, meski kalah di kandang, Neymar dkk tetap menembus semifinal Liga Champions berkat keunggulan agresivitas gol tandang pada leg pertama.

Pasalnya, pada pertemuan pertama di kandang Bayern, PSG menang dengan skor 3-2. Meski kini agregat sama 3-3, PSG lolos berkat agresivitas gol tandang.

Hasil tersebut seolah merupakan balas dendam bagi Neymar bersama rekan-rekannya di PSG.

Sebab, pada musim lalu, Les Parisiens tumbang 0-1 dari Bayern pada partai final Liga Champions. Saat itu, Neymar pun gagal mengangkat trofi juara Liga Champions.

Kini, hasil berkebalikan diraih PSG setelah menyingkirkan Bayern pada perempat final.

Setelah wasit meniup peluit panjang, Neymar tak bisa menyembunyikan rasa senangnya. Dia seakan "meledak", berselebrasi dengan rekan yang berada dekat dirinya.

Bintang asal Brasil tersebut memeluk rekan setimnya, Leandro Paredes, sambil berteriak kencang.

Aksi tersebut dia lakukan di depan pemain Bayern, Joshua Kimmich, yang sedang lewat.

"Kami telah menyingkirkan juara Eropa (juara bertahan Liga Champions), kami menembus semifinal dan harus bekerja lebih keras lagi," tuturnya.

Pada laga tersebut, Neymar tampil baik meski tetap tak bisa membawa timnya menang.

Eks tandem Lionel Messi di Barcelona itu beberapa kali merepotkan pertahanan Bayern dengan aksi-aksinya.

Bahkan, upaya Neymar dua kali menyentuh mistar gawang Bayern.

Berkat aksi-aksinya itu, Neymar pun dianugerahi Player of The Match, alias Pemain Terbaik pada laga tersebut.

"Dia sangat berbahaya dalam situasi satu lawan satu," ujarnya.  

https://bola.kompas.com/read/2021/04/14/07482158/singkirkan-bayern-di-liga-champions-neymar-meledak-berselebrasi

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke