Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Persib Putar Otak Susun Program untuk Perempat Final Piala Menpora 2021

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memutar otak merumuskan program persiapan klub berjulukan Maung Bandung itu menghadapi pertandingan perempat final Piala Menpora 2021.

Sejauh ini, belum diketahui lawan yang akan dihadapi Persib di babak 8 besar. Begitu pula dengan venue pertandingan tersebut akan digelar.

Persib yang lolos ke perempat final dengan status juara Grup D, dipastikan bertemu dengan runner-up dari Grup C.

Akan tetapi, penentuan tim yang lolos dengan status runner-up Grup C baru bisa ditentukan setelah seluruh pertandingan di grup tersebut rampung digelar pada Rabu (7/4/2021) malam WIB.

Dari lima klub yang tergabung di Grup C, baru Persebaya Surabaya yang sudah dipastikan lolos ke perempat final.

Adapun satu tempat tersisa di perempat final masih diperebutkan oleh Persela Lamongan, Persik Kediri, dan PS Sleman.

Selain lawan, venue pertandingan juga belum bisa ditentukan. PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku OC Piala Menpora menyiapkan dua venue perempat final untuk tim yang lolos dari Grup C dan D.

Dua venue tersebut adalah Stadion Maguwoharjo, dan Stadion Si Jalak Harupat. Besar kemungkinan Persib akan bertanding di Stadion Maguwoharjo di perempat final.

"Tentu tidak mudah bagi klub merancang ini. Tetapi kami harus melakukan persiapan yang bagus dengan beberapa skenario," kata Alberts di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (7/4/2021).

"Dan beberapa rencana bergantung pada dimana venue digelarnya laga karena belum ada yang bisa dikonfirmasi sekarang," sambung dia.

Meski begitu, Alberts sudah menentukan jumlah pemain yang akan diboyong dalam laga perempat final.

Menurut pelatih asal Belanda itu, Persib akan mengurangi jumlah pemain yang diboyong dari yang awalnya 23 pemain menjadi 20 pemain.

Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi biaya akomodasi tim. Akan tetapi, sejumlah pemain yang ditinggal di Bandung pada perempat final akan menyusul rombongan tim andai Persib lolos ke semifinal.

"Jadi kami harus melakukan pertimbangan terhadap banyak faktor. Kami akan pergi ke perempat final dengan 20 pemain dan sepuluh official. Jika kami melaju ke semifinal di Sleman dan Solo, kami akan membawa pemain dan official yang tersisa di Bandung," tegas Alberts.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/07/18533928/pelatih-persib-putar-otak-susun-program-untuk-perempat-final-piala-menpora-2021

Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke