Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Menpora 2021, Evan Dimas Bertekad Bawa Bhayangkara Solo FC Juara

KOMPAS.com - Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono, bertekad membawa Bhayangkara Solo FC menjadi juara Piala Menpora 2021.

Evan Dimas merapat ke Bhayangkara Solo FC setelah kontraknya bersama Persija Jakarta habis awal tahun ini.

Bhayangkara Solo FC sebenarnya bukan tim baru untuk pemain kelahiran Surabaya pada 13 Maret 1995 itu.

Evan Dimas sebelumnya pernah membela Bhayangkara Solo FC selama tiga musim pada periode 2014 hingga 2017. Bhayangkara Solo FC saat itu masih bernam Bhayangkara FC.

Pada masa pengabdian pertamanya, Evan Dimas turut berperan mengantar Bhayangkara FC menjadi juara Liga 1 2017.

Kini, Evan Dimas Darmono bertekad mengulang kejayaan itu bersama Bhayangkara Solo FC.

Evan Dimas mengaku tidak terlalu kesulitan beradaptasi dengan skuad Bhayangkara Solo FC saat ini.

Sebab, banyak muka-muka lama yang sudah dikenal Evan Dimas seperti Muhammad Hargianto, Putu Gede, dan Fatchurohman.

Adapun Simon McMenemy, pelatih yang mengantar Bhayangkara FC menjadi juara Liga 1 2017 kini bertugas sebagai Direktur Teknik tim.

"Alhamdulillah, saya sangat senang karena bisa bergabung kembali bersama Bhayangkara Solo FC dan berkumpul lagi dengan teman-teman lama," ujar Evan Dimas kepada BolaSport.com.

"Semoga kedatangan saya di sini bisa memberikan energi positif untuk ke depannya," kata Evan Dimas menambahkan.

"Saya juga berharap bisa membawa prestasi untuk Bhayangkara di tahun 2021," tutur Evan.

Terkini, Evan Dimas sudah tampak mengikuti latihan Bhayangkara Solo FC di Stadion Universitas 11 Maret, Solo, Rabu (17/3/2021).

Evan Dimas terlambat bergabung karena mendapat jatah waktu istirahat setelah mengikuti pemusatan latihan timnas U23 Indonesia.

Meski terlambat bergabung, Evan Dimas memastikan dirinya siap jika langsung diturunkan pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster, di Piala Menpora 2021.

"Saya pribadi sudah tidak sabar untuk bertanding. Kalau dibilang siap atau tidak, tentu harus siap. Apalagi sudah satu tahun tidak ada kompetisi,” kata Evan Dimas.

“Mungkin kesiapan untuk bertanding masih 60 persen. Namun karena sudah tak sabar, yang penting bisa segera bermain,” ujar Evan Dimas menambahkan.

Bhayangkara Solo FC nantinya akan bersaing dengan Borneo FC, Persija Jakarta, dan PSM Makassar, di Grup B.

Itu artinya, Evan Dimas akan melakoni laga emosional ketika Bhayangkara Solo FC menghadapi Persija Jakarta.

Bhayangkara Solo FC akan terlebih dahulu menghadapi Borneo FC pada laga pertama Grup B, Senin (22/3/2021) sore WIB.

Seluruh pertandingan Grup B Piala Menpora 2021 akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. (Ibnu Shiddiq NF)

https://bola.kompas.com/read/2021/03/17/23590018/piala-menpora-2021-evan-dimas-bertekad-bawa-bhayangkara-solo-fc-juara

Terkini Lainnya

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke