Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Derbi London Utara Jadi Menu Utama

Duel Arsenal vs Tottenham ini akan digelar di Stadion Emirates, London, Minggu (14/3/2021) malam pukul 23.30 WIB.

Ini adalah pertemuan kedua antara The Gunners dan The Lilywhites di Premier League musim 2020-2021.

Pada pertemuan pertama, saat Spurs menjadi tuan rumah, Harry Kane dkk keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Spurs dicetak oleh duet maut mereka, Son Heung-min dan Kane.

Jelang pertemuan kedua, Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal, melontarkan pujian untuk lini serang pasukan Jose Mourinho yang dihuni Gareth Bale, Harry Kane, dan Son Heung-min.

Areta menilai, trio Spurs Bale, Kane, dan Son merupakan salah satu kombinasi serangan paling spesial di Eropa.

"Lini serang mereka sangat sulit dihadapi karena mereka punya kualitas, presisi, kerja sama, dan chemistry sehingga (Bale-Kane-Son) bisa dikatakan sebagai salah satu trio paling istimewa di Eropa," kata Arteta dikutip dari situs Football London.

"Mereka mampu menciptakan peluang mereka sendiri, mereka juga dapat terhubung sebagai sebuah tim dengan sangat baik," ujar Arteta.

"Jadi mengalahkan mereka (Tottenham) akan sangat sulit dilakukan," ujar Arteta menambahkan.

"Namun, kami tetap akan mempersiapkan permainan dengan baik untuk mencoba menghentikan mereka dengan jelas," tutur pelatih asal Spanyol itu.

Selain derbi London Utara, rangkaian pekan ke-28 Liga Inggris malam ini juga akan menyajikan duel menarik lainnya yang melibatkan, Southampton, Leicester City dan Manchester United.

Southampton bersua Brighton & Hove Albion, sedangkan Leicester akan menjamu Sheffield United. Adapun Man United menjamu West Ham United.

Berikut jadwal Liga Inggris Minggu (14/3/2021) hingga Senin (15/3/2021) dini hari WIB:

Minggu, 14 Maret 2021

19.00 WIB - Southampton vs Brighton
21.00 WIB - Leicester City vs Sheffield United
23.30 WIB - Arsenal vs Tottenham Hotspur

Senin, 15 Maret 2021

02.15 WIB - Man United vs West Ham

https://bola.kompas.com/read/2021/03/14/06000098/jadwal-liga-inggris-malam-ini-derbi-london-utara-jadi-menu-utama

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke