Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Liverpool Titip Takumi Minamino ke Southampton

Liverpool tak diperkuat Takumi Minamino karena klub berjulukan The Reds itu melepas sang pemain ke Southampton.

The Reds menitipkan Takumi Minamino ke Southampton dengan status pinjaman pada paruh kedua Liga Inggris musim ini.

Pemain asal Negeri Sakura itu akan berada di Southampton hingga musim kompetisi 2020-2021 berakhir, atau tepatnya sampai 30 Juni 2021.

Terkait Minamino dipinjamkan ke Southampton, sang pelatih Juergen Klopp angkat bicara.

Pelatih asal Jerman itu menjelaskan alasannya meinjamkan Minamino ke Southampton.

"Ya, kami benar-benar memikirkan transfer pinjaman untuk Takumi (Minamino)," kata Klopp dikutip dari situs resmi Liverpool.

"Takumi adalah pemain yang sangat bagus. Tetapi kami tidak memberinya cukup kesempatan di sini, itulah kenyataannya," ujar Klopp.

"Terkadang peminjamanan dilakukan untuk sejumlah alasan. Terkadang itu karena masalah ukuran tubuh saat menghadapi bola mati, karena kami tidak terlalu tinggi."

"Hal seperti itu menghadirkan perbedaan mengapa satu pemain sering bermain dan lainnya tidak."

"Ada beberapa klub di mana saya pikir akan lebih masuk akal untuk meminjamkannya (Takumi Minamino), dan Southampton adalah salah satunya," ujarnya.

Lebih lanjut Klopp mengatakan bahwa Minamino bisa membantu target Southampton di paruh kedua Liga Inggris musim ini.

"Dia di sana (Southampton) untuk sisa 17 pertandingan (kompetisi Liga Inggris). Jika ia tetap fit, Takumi memiliki peluang bagus untuk memainkan sisa pertandingan tersebut yang tentunya akan membantu Southampton dan kami," ucap Klopp.

Juergen Klopp sejatinya ingin Minamino tetap di Anfield. Akan tetapi, karena Klopp melihat sang pemain adalah proyek jangka panjang, ia ingin Minamino mendapat menit bermain yang cukup di tempat lain ketimbang di sini.

"Saya sejatinya ingin sekali mempertahankannya hanya untuk sekadar memiliki opsi, tetapi Takumi adalah proyek jangka panjang klub."

"Kami melihat banyak potensi di dalam diri Takumi dan ini masuk akal untuk meminjamkannya dan saya berharap ia bisa bermain full di sisa pertandingan kompetisi musim ini."

"Saya juga berharap Takumi kembali ke Liverpool dalam level kepercayaan diri," tutur Klopp.

Adapun, Minamino telah mencatatkan sembilan penampilan dan mencetak satu gol di pentas Liga Inggris musim ini.

Sementara, secara keseluruhan Minamino telah memainkan 31 pertandingan di semua ajang dan mencetak empat gol sejak tiba di Anfield dari Red Bull Salzburg pada Januari 2020.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/03/11000058/alasan-liverpool-titip-takumi-minamino-ke-southampton

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke