Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Bilbao - Lionel Messi Beraksi, Barca Sukses Balas Dendam

Duel Barcelona vs Bilbao merupakan laga pekan ke-21 Liga Spanyol yang dihelat di Stadion Camp Nou, Minggu (31/1/2021) atau Selasa dini hari WIB.

Gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Lionel Messi melalui tendangan bebas pada menit ke-20 dan Antoine Griezmann (74').

Adapun satu gol Athletic Bilbao tercatat atas nama Jordi Alba yang melakukan bunuh diri pada menit ke-49.

Kemenangan ini membuat Barcelona berhasil menuntaskan misi balas dendam terhadap Athletic Bilbao.

Dua pekan lalu, Barcelona gagal merebut Piala Super Spanyol setelah dipermalukan Atheltic Bilbao 2-3 pada laga final, Minggu (17/1/2021).

Kemenangan atas Bilbao kali ini juga mengatrol posisi Barcelona ke peringkat kedua klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 40 poin dari 20 laga.

Barcelona sukses menggeser rival abadinya, Real Madrid, yang harus turun ke urutan tiga karena kalah selisih gol.

Barcelona kini tertinggal 10 poin dari Atletico Madrid yang berada di puncak klasemen dengan tabungan satu pertandingan.

Di sisi lain, Bilbao masih tertahan di urutan 11 dengan koleksi 24 poin.

Jalannya pertandingan Barcelona vs Bilbao:

Pada babak pertama, Barcelona tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 66 persen.

Barcelona juga tercatat melepaskan enam tembakan ke arah gawang dengan enam di antaranya tepat sasaran.

Salah satu tembakan tepat sasaran Barcelona berhasil berbuah gol pada menit ke-20.

Gol Barcelona datang dari kaki kiri Lionel Messi. Pemain asal Argentina itu mencetak gol indah melalui tendangan bebas langsung yang membuat kiper Bilbao, Unai Simon, tercengang.

Bola tendangan bebas Lionel Messi nyaris dihadang oleh kapten Bilbao, Inigo Martinez, yang melompat di sisi kiri gawang.

Namun, bola tendangan bebas Lionel Messi itu tetap masuk karena mengarah ke sudut kiri atas gawang Athletic Bilbao.

Sepanjang babak pertama, Bilbao yang dipaksa mengandalkan serangan balik hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Berlanjut ke babak kedua, Bilbao berhasil mengejutkan Barcelona pada menit ke-49.

Bilbao menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri Jordi Alba. Gol itu berawal dari umpan silang Raul Garcia di sisi kanan pertahanan Barcelona.

Umpan itu mengarah ke Oscar de Marcos yang berduel adu cepat dengan Jordi Alba untuk merebut bola.

Jordi Alba yang lebih cepat kemudian mencoba memotong bola dengan kaki kanannya.

Namun, tindakan Jordi Alba justru membuat Barcelona kebobolan karena bola langsung berbelok masuk ke gawang Marc Andre ter Stegen.

Setelah kedudukan imbang, tempo pertandingan semakin meningkat.

Pada menit ke-56, Unai Simon melakukan penyelamatan gemilang ketika berhasil menepis sundulan keras Miralem Pjanic.

Memasuki menit ke-60, situasi pertandingan kembali seperti babak pertama. Barcelona kembali memegang kendali permainan, sementara Bilbao bermain lebih menunggu.

Pada menit ke-67, pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menarik keluar Miralem Pjanic untuk memberi kesempatan kepada Sergi Roberto.

Pada menit ke-72, serangan balik Bilbao nyaris berbuah gol andai tendangan kaki kanan Alex Berenguer dari dalam kotak penalti Barcelona tidak melebar.

Tiga menit berselang, Griezmann sukses mencetak gol untuk membuat Barcelona kembali unggul 2-1.

Gol Griezmann berawal dari inisiatif Dembele yang memberikan umpan terobosan ke Oscar Mingueza di sisi kiri pertahanan Bilbao.

Mingueza yang mendapatkan ruang kemudian melepaskan umpan silang mendatar ke kotak penalti Bilbao.

Griezmann yang tidak terkawal di tengah kotak penalti Bilbao dengan mudah menyelesaikan umpan Migueza dengan sontekan kaki kiri.

Tidak ada gol tambahan tercipta. Barcelona sukses mempertahankan keunggulan 2-1 hingga akhir pertandingan.

Berikut susunan pemain Barcelona vs Bilbao:

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 28-Oscar Mingueza, 4-Ronald Araujo, 23-Samuel Umtiti, 18-Jordi Alba; 8-Miralem Pjanic (Sergi Roberto 67'), 21-Frenkie de Jong, 16-Pedri; 11-Ousmane Dembele (Martin Braithwaite 87'), 7-Antoine Griezmann (Clement Lenglet 84'), 10-Lionel Messi

Pelatih: Ronald Koeman

Athletic Bilbao (4-4-2): 1-Unai Simon; 17-Yuri Berchiche, 4-Inigo Martinez, 5-Yeray Alvarez, 21-Ander Capa (Inigo Lekue 84'); 10-Iker Muniain, 27-Unai Vencedor (Mikel Vesga 66'), 14-Dani Garcia, 18-Oscar de Marcos (Alex Berenguer 67'); 9-Inaki Williams (Asier Villalibre 84'), 22-Raul Garcia

Pelatih: Marcelino Garcia

https://bola.kompas.com/read/2021/02/01/04582938/barcelona-vs-bilbao-lionel-messi-beraksi-barca-sukses-balas-dendam

Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke