Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Meraih Gelar, Manchester United Harus Cerdas dan Licik

Hal tersebut ia yakini setelah melihat kiprah Man United yang selama empat tahun berkompetisi dan nol gelar.

Terkini, Marcus Rashford dkk baru saja kehilangan satu kesempatan untuk meraih gelar musim ini usai takluk 0-2 dari Manchester City di semifinal Piala Liga Inggris, Kamis (7/1/2021).

Kekalahan tersebut pun memberikan catatan khusus bagi sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.

Gugurnya Man United dari Piala Liga Inggris membuat Solskjaer telah menderita empat kekalahan semifinal di kompetisi mana pun sejak pelatih asal Norwegia itu menjadi manajer Setan Merah pada 2019.

Melihat Man United yang tak kunjung mengakhiri puasa gelar, Berbatov memandang ada hal yang perlu dibenahi mantan timnya itu.

Menurut pria asal Bulgaria itu, Man United harus bermain cerdas sekaligus licik di hadapan lawannya demi memperoleh gelar juara.

“Sekarang empat semifinal berturut-turut yang gagal dimenangkan United dan ini adalah kebiasaan buruk yang perlu mereka hentikan," kata Berbatov seperti dilansir dari Goal International, Jumat (8/1/2021).

"Ini bukan kebetulan. Man United perlu mengevaluasi apa yang terjadi dalam pertandingan penting dan mencoba memperbaikinya."

"Memenangkan trofi adalah langkah yang besar. Sayangnya, ada sesuatu yang mereka lewatkan."

“Terkadang ketika Anda melakoni derbi di pertandingan penting, ini bukan tentang suatu momentum. Melainkan seberapa besar Anda ingin menang, juga seberapa cerdas dan licik para pemain."

"Jika perlu gunakan beberapa trik kotor, lakukan apa pun untuk menang," tegasnya.

“Terkadang Anda harus seperti ini, seperti yang dikatakan Jose Mourinho bahwa Anda harus melakukan apa pun untuk memenangkan trofi,"

"Saya tidak cukup melihat itu dari Man United di pertandingan penting ini," tanggapnya soal pertandingan Man United vs Man City.

Berbatov pun menyayangkan skuad Man United yang sudah tidak seagresif saat ia memperkuat Setan Merah.

Bahkan, menurut pria berusia 39 tahun tersebut, Setan Merah sering kali memperlakukan lawannya dengan lembek sehingga berujung pada banyak hasil minor.

“Roy Keane berbicara tentang betapa terkejutnya dia melihat para pemain saling berpelukan setelah derbi Manchester terakhir," lanjutnya.

"Saya setuju dengannya. Apa-apaan ini? Ini adalah derbi di mana harus ada satu tim pemenang."

“Saat ini mereka kehilangan seseorang yang dapat bermain kotor dalam tim, dalam arti seseorang yang dapat menunjukkan agresi dan memberi mereka keunggulan."

"Man United terkadang terlalu lembek," tuturnya menambahkan.

Meski Setan Merah telah gugur dari ajang Piala Liga, Man United masih berpeluang untuk mengakhiri puasa gelar pada musim 2020-2021.

Pasalnya, pasukan Solskjaer masih memiliki kans untuk juara Liga Inggris dengan menempati peringkat kedua klasemen sementara.

Bruno Fernandes cs juga masih bermain di Liga Europa dan Piala FA yang akan mulai dipertandingkan melawan Watford, Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/08/23500038/ingin-meraih-gelar-manchester-united-harus-cerdas-dan-licik

Terkini Lainnya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke