Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wolves Vs Tottenham, Alasan Nuno Begitu Antusias Sambut Mourinho...

KOMPAS.com - Pelatih Wolverhampton Wanderers (Wolves), Nuno Espirito Santo, sangat antusias menyambut Jose Mourinho di Molineux.

Hal itu diungkapkan Nuno dalam konferensi pers menjelang pertandingan Wolves vs Tottenham.

Duel Wolves vs Tottenham merupakan rangkaian pekan ke-15 Liga Inggris yang akan digelar di Stadion Molineux, Minggu (27/12/2020) waktu setempat atau Senin (28/12/2020) dini hari WIB.

Ada alasan tersendiri mengapa Nuno begitu antusias menyambut duel melawan Tottenham.

Laga itu akan menjadi momen menarik bagi dia karena bakal bertemu pelatih Tottenham, Mourinho, yang pernah menjadi pelatihnya di FC Porto.

Nuno merupakan kiper kedua FC Porto ketika masih ditangani Mourinho (2002-2004). Kala itu Nuno adalah pelapis dari Vitor Baia.

Terkait jelang pertemuannya dengan Mourinho, Nuno sangat senang bisa menyambut mantan pelatihnya dulu di Molineux.

"Senang sekali bisa menerimanya di Molineux lagi," kata Nuno dikutip dari laman resmi Wolves.

"Saya sangat mengagumi Mourinho, baik secara pribadi maupun sebagai manajer," ujar Nuno.

"Saya pribadi tidak terkejut sama sekali dengan semua hal yang luar biasa dilakukan Mourinho di Tottenham. Sungguh menakjubkan," ujar Nuno melanjutkan.

Terlepas dari pertemuannya dengan Mourinho, Nuno berharap anak asuhnya menikmati pertandingan melawan Tottenham.

"Kami mengharapkan pertandingan yang sangat menarik," tuturnya.

"Kami harus bersiap untuk itu karena kami akan menghadapi lawan yang tangguh, tim yang bertalenta. Mari nikmati pertandingannya," tutur pelatih asal Portugal itu.

Adapun Wolves sementara menempati peringkat ke-11 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 20 poin.

Sementara itu, Tottenham berada di peringkat kedelapan dengan koleksi 25 poin.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/27/17200098/wolves-vs-tottenham-alasan-nuno-begitu-antusias-sambut-mourinho-

Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke