Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Portugal Vs Perancis, Kick-off 02.45 WIB

LISBON, KOMPAS.com - Jadwal UEFA Nations League hari ini menyajikan laga panas yang mempertemukan Portgual vs Perancis.

Portugal vs Perancis merupakan laga kelima UEFA Nations League Grup A3 yang akan berlangsung di Stadion Da Luz, Minggu (15/11/2020) pukul 02.45 WIB.

Link live streaming Portugal vs Perancis akan tersedia di akhir artikel.

Duel Portugal vs Perancis merupakan ulangan dari final Piala Eropa 2016.

Setelah final Piala Eropa 2016, Portugal dan Perancis sudah bertemu pada laga ketiga Grup A3 pertengahan Oktober 2020.

Perancis saat itu gagal membalaskan kekalahan 0-1 dari timnas Portugal pada final Piala Eropa 2016 setelah bermain imbang tanpa gol.

Menjelang laga nanti, Perancis dan Portugal memiliki modal yang sangat jauh berbeda setelah melakoni uji coba internasional tengah pekan ini.

Portugal selaku juara bertahan UEFA Nations League sukses membantai Andorra tujuh gol tanpa balas di Stadion Da Luz, Kamis (12/11/2020) dini hari WIB.

Hasil laga melawan Andorra menjadi kemenangan ke-100 binta Juventus, Cristiano Ronaldo, bersama timnas Portugal.

Fakta itu membuat Ronaldo mencetak rekor sebagai pemain asal Portugal pertama yang berhasil meraih 100 kemenangan pada laga internasional.

Saat Portugal dan Ronaldo berpesta, Perancis justru mendapat hasil buruk.

Perancis yang merupakan juara berahan Piala Dunia di luar dugaan kalah 0-2 saat menjamu Finlandia di Stade de France.

Hasil itu merupakan kali pertama Les Bleus tumbang kontra Finlandia sepanjang sejarah sekaligus mengakhiri tren positif Perancis yang sebelumya tidak terkalahkan dalam 12 laga terakhir.

Laga Portugal vs Perancis nanti semakin menarik karena pemenang laga dipastikan menjadi pimpinan klasemen Grup A3 dan memperbesar peluang lolos ke fase gugur.

Portugal saat ini masih memimpin klasemen Grup A3 dengan koleksi 10 poin dari empat laga, unggul selisih gol dari Perancis di urutan kedua.

Laga Portugal vs Perancis dini hari nanti bisa disaksikan melalui layanan live streaming dengan jadwal sepak mula tepat pada pukul 02.45 WIB.

Berikut adalah link live streaming Portugal vs Perancis >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2020/11/15/00300068/link-live-streaming-portugal-vs-perancis-kick-off-02.45-wib

Terkini Lainnya

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke