Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Akhirnya Menang di Kandang, Mourinho Bahagia...

KOMPAS.com - Jose Mourinho puas sekali dengan penampilan Tottenham Hotspur kontra Brighton & Hove Albion.

Tottenham Hotspur menang 2-1 pada laga yang berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (1/11/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Gol-gol Tottenham Hotspur dicetak Harry Kane pada menit ke-13 lewat tendangan penalti dan tandukan Gareth Bale pada menit ke-73.

Sementara itu, gol semata wayang Brighton dibukukan Tariq Lamptey (56').

Kemenangan ini mengantarkan Tottenham Hotspur menghuni posisi kedua di klasemen Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi 14 poin dari tujuh laga.

Pelatih Tottenham, Jose Mourinho, sangat senang skuad The Lilywhites, julukan Tottenham, meraih kemenangan perdana di kandang di Liga Inggris pada musim ini.

Sebelumnya, Tottenham takluk dari Everton (0-1) dan bermain imbang kontra Newcastle (1-1) dan West Ham (3-3).

Bagi Mourinho, kemenangan ini menjadi langkah awal upaya Tottenham untuk bersaing memperebutkan gelar Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

"Kami luar biasa saat bermain tandang (di liga). Akan tetapi, di markas sendiri kami kehilangan banyak poin dan dengan kemenangan ini kami berada di sana (posisi kedua klasemen)," kata Mourinho kepada Sky Sports.

Jose Mourinho juga mengapresiasi semua pemainnya saat bentrokan dengan Brighton, khususnya tiga anak asuhnya yang datang dari bangku cadangan.

Mourinho melakukan tiga pergantian pemain dengan memainkan Gareth Bale, Giovani Lo Celso, dan Ben Davies.

"Gareth untuk segala upayanya meningkatkan kemampuannya, pantas mendapatkan semua pujian. Gio (Giovano Lo Celso) masuk dan berjuang keras, Ben juga demikian, dia memberikan kami stabilitas," katanya dilansir dari laman berbeda, situs resmi Tottenham Hotspur.

"Inilah yang kami butuhkan dari para pemain di bangku cadangan. Liga ini sangat sulit, kami membutuhkan semua orang. Jadi, saya senang bisa meraih tiga poin," ucap Mourinho.

https://bola.kompas.com/read/2020/11/02/09400098/tottenham-akhirnya-menang-di-kandang-mourinho-bahagia-

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke