Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesta Gol Timnas U19 ke Hajduk Split, dari Aksi Bagas hingga Jack Brown

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Hajduk Split di Stadion Sloga Mravince, Split, berujung pesta gol bagi Garuda Muda.

Laga timnas U19 Indonesia vs Hajduk Split tuntas dengan skor 4-0.

Gol pertama timnas U19 Indonesia dicetak oleh Bagas Kaffa pada menit ke-19.

Kombinasi Bagas Kaffa dan Witan Sulaeman dari sisi kanan pertahanan Hajduk Split berhasil membuka keunggulan untuk timnas U19 Indonesia.

Keduanya bekerja sama bermain umpan satu dua yang diselesaikan dengan apik oleh Bagas Kaffa yang langsung membobol gawang Hajduk Split.

Pada babak kedua, pasukan Shin Tae-yong kembali menambah gol, tepatnya via penalti Pratama Arhan pada menit ke-48.

Wasit menghadiahi penalti setelah kiper Hajduk Split terlihat melakukan pelanggaran kepada pemain timnas U19 Indonesia.

Pratama Arhan yang ditunjuk sebagai eksekutor pun menuntaskan tugasnya dengan baik dan membawa timnas U19 Indonesia unggul 2-0.

Bermula dari akselerasi Supriadi membuat kiper Hajduk Split meninggalkan sarangnya.

Tendangan terarah Supriadi lalu ditepis dengan tangan pemain Hajduk Split yang berada di depan gawang.

Handsball pemain Hajduk Split itu membuatnya dikeluarkan dari lapangan dan memberikan timnas U19 Indonesia penalti kedua pada laga ini.

Beckham Putra mampu menyelesaikan tugasnya dan membawa timnas U19 Indonesia unggul 3-0 pada menit ke-53.

Jack Brown yang baru dimainkan langsung menambah keunggulan timnas U19 Indonesia menjadi 4-0.

Memanfaatkan umpan terobosan, Jack Brown yang berada di antara dua pemain Hajduk Split langsung melancarkan tendangan ke gawang lawan pada menit ke-78.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/20/18250408/pesta-gol-timnas-u19-ke-hajduk-split-dari-aksi-bagas-hingga-jack-brown

Terkini Lainnya

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke