Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Vs Chelsea, Lampard Tanggapi Sinis Keluhan Mourinho

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, menanggapi keluhan Jose Mourinho (Tottenham Hotspur) terkait jadwal padat dengan nada sinis.

Lampard dan Mourinho saling berkomentar soal jadwal kompetisi menjelang laga Tottenham vs Chelsea.

Tottenham vs Chelsea merupakan laga 16 besar Piala Liga Inggris yang akan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (29/9/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Sebelum menghadapi Chelsea, Tottenham baru saja menyelesaikan dua laga beruntun dalam kurun waktu empat hari.

Dua laga itu adalah kualifikasi ketiga Liga Europa melawan Shkendija, Kamis (25/9/2020), dan pekan ketiga Liga Inggris menghadapi Newcastle United, Minggu (27/9/2020).

Setelah melawan Chelsea, Tottenham juga akan kembali bertanding dua kali dalam empat hari.

Tottenham dijadwalkan menghadapi Maccabi Haifa pada laga play off Liga Europa, Kamis (1/9/2020).

Dua hari berselang, Harry Kane dkk akan bertandang ke markas Manchester United, Stadion Old Trafford, untuk melakoni laga pekan keempat Liga Inggris.

Jadwal padat inilah yang dikeluhkan Mourinho. Pelatih asal Portugal itu khawatir pemainnya cedera karena hanya memiliki waktu dua hari untuk beristirahat.

Di sisi lain, semua kompetisi itu dianggap Mourinho sangat penting untuk Tottenham Hotspur.

"Saya ingin Tottenham bersaing di Piala Liga Inggris. Namun, saya rasa itu tidak mungkin," kata Mourinho dikutip dari situs Metro.

"(Dua hari setelah melawan Chelsea), kami akan bertanding pada ajang yang tidak memberi banyak uang seperti Liga Champions. Namun, laga itu penting agar kami bisa lolos ke fase grup Liga Europa," ujar Mourinho.

Pernyataan itu membuat Mourinho diprediksi akan menurunkan pemain lapis kedua atau bahkan akademi untuk menghadapi Chelsea.

Keluhan Mourinho itu ditanggapi Lampard dengan nada sinis.

Secara tersirat, Lampard menilai Tottenham harus menghadapi jadwal padat karena kesalahan sendiri yakni, gagal lolos langsung ke fase grup kompetisi Eropa.

Lampard juga menyebut keluhan Mourinho hanya mengada-ada karena Tottenham Hotspur memiliki kedalaman skuad yang bagus.

"Saya tahu Jose Mourinho saat ini sedang sibuk karena Tottenham sedang berlaga di Liga Europa. Namun, saat ini semua tim juga menghadapi periode padat," kata Lampard.

"Tottenham tidak bermain tengah pekan lalu (putaran ketiga Piala Liga Inggris). Di sisi lain, kami harus bermain," ucap Lampard.

"Mereka memiliki skuad yang fantastis. Jadi, siapapun yang diturunkan Mourinho pada laga nanti, Tottenham akan tetap kuat," tutur Lampard.

"Bagi Totttenham dan Chelsea, Piala Liga Inggris adalah kompetisi yang penting. Kami akan mencoba bersaing di setiap kompetisi yang kami ikuti. Kami sangat menghormati Piala Liga Inggris," ujar pelatih asal Inggris itu.

Berbeda dengan Chelsea, Tottenham lolos ke 16 besar Piala Liga Inggris kali ini dengan tidak bertanding.

Tottenham tidak melakoni laga putaran ketiga Piala Liga Inggris karena beberapa orang dalam skuad Leyton Orient positif Covid-19.

Hal itu secara tidak langsung menguntungkan Tottenham karena jadwal padat selama dua pekan ini berkurang satu laga.

Di sisi lain, Chelsea lolos ke 16 besar Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Barnsley enam gol tanpa balas, Kamis (24/9/2020).

https://bola.kompas.com/read/2020/09/29/11200088/tottenham-vs-chelsea-lampard-tanggapi-sinis-keluhan-mourinho

Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Liga Spanyol
Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke