Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skuad Tersisa 9 Pemain, Al Hilal Tersingkir dari Liga Champions Asia 2020

KOMPAS.com - Klub elite Arab Saudi, Al Hilal, tersingkir dari Liga Champions Asia 2020.

Al Hilal tidak bisa melanjutkan perjuangannya di babak grup Liga Champions Asia 2020 setelah 15 pemain dilaporkan positif virus corona berdasarkan tes pekan lalu.

Keputusan Al Hilal gugur dari Liga Champions Asia 2020 dikonfirmasi situs resmi Federasi Sepak Bola Asia (AFC) pada Rabu (23/9/2020).

Al Hilal hanya menyisakan 9 pemain untuk diturunkan di starting line-up dan dua kiper di bangku cadangan.

Alhasil, juara bertahan Liga Champions Asia itu gagal memenuhi syarat minimal mendaftarkan 13 pemain untuk laga terakhir fase grup B melawan Shabab Al-Ahli.

Regulasi AFC menyatakan sebuah tim minimal harus memiliki 13 pemain untuk melakoni pertandingan.

Pada laga sebelumnya, Minggu (20/9/2020), Al Hilal lolos dari sanksi karena masih memiliki 14 pemain untuk didaftarkan melawan klub Iran, Shahr Khodro.

Dilansir BolaSport dari BBC, pihak Al Hilal dan Federasi Sepak Bola Arab Saudi sudah mengajukan penundaan pertandingan.

Namun, AFC tidak mengabulkan permohonan tersebut karena dianggap akan menimbulkan efek negatif terhadap jadwal kompetisi yang sudah disusun agar tetap bisa berjalan di tengah pandemi virus corona.

AFC kemudian memutuskan semua pertandingan yang sudah dijalani Al Hilal di Grup B dianggap tidak valid.

Padahal, Al Hilal sebelumnya sudah mendulang tiga kemenangan dan dua kali imbang.

Namun, semua poin Al Hilal kini sudah dihapus dan mereka resmi dicoret dari kompetisi Liga Champions Asia 2020.

Adapun, musim lalu Al Hilal menjuarai Liga Champions Asia 2019 setelah menaklukkan Urawa Red Diamonds dengan agregat 3-0. (Beri Bagja)

https://bola.kompas.com/read/2020/09/24/17000098/skuad-tersisa-9-pemain-al-hilal-tersingkir-dari-liga-champions-asia-2020

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke