Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming AC Milan Vs Monza, Kickoff 01.45 WIB

MILAN, KOMPAS.com - AC Milan dijadwalkan menghadapi tim kasta kedua Liga Italia, AC Monza, pada laga uji coba menjelang musim 2020-2021.

Laga AC Milan vs Monza akan berlangsung di Stadion San Siro, Minggu (6/9/2020) pukul 01.45 WIB.

Link live streaming AC Milan vs Monza akan tersedia di akhir artikel.

Laga melawan Monza merupakan uji coba kedua yang dilakukan AC Milan sebagai persiapan menyambut musim 2020-2021.

Sebelumnya, AC Milan sukses mengalahkan Novara di Milanello dengan skor cukup telak 4-2, Rabu (2/9/2020) waktu setempat.

Namun, AC Milan harus bekerja cukup keras untuk bisa menang pada laga yang berlangsung dengan format 3x20 menit tersebut.

AC Milan sempat tertinggal 0-2 terlebih dahulu sebelum akhirnya Lucas Paqueta, Davide Calibria, dan Diego Laxalt mencetak gol.

Lucas Paqueta menjadi bintang pada laga tersebut dengan sumbangan dua gol.

AC Milan pada laga melawan AC Monza nanti masih belum bisa diperkuat beberapa pemain yang bertugas di tim nasional.

Gianluigi Donnarumma (Italia), Simon Kjaer (Denmark), Ante Rebic (Kroasia), dan Hakan Calhanoglu (Turki), berpartisipasi di UEFA Nations League.

Adapun beberapa pemain muda seperti Alexis Saelemakers (Belgia) dan Daniel Maldini (Italia) memperkuat timnas U21 negara mereka masing-masing.

Meski demikian, AC Milan masih akan diperkuat beberapa bintang lain seperti Zlatan Ibrahimovic, Franck Kessie, Alen Hallilovic, dan Theo Hernandez.

Rekrutan anyar AC Milan, Brahim Diaz, kemungkinan juga akan dimainkan pada laga melawan AC Monza.

Brahim Diaz datang ke AC Milan dengan status pemain pinjaman dari Real Madrid selama satu tahun dan telah diresmikan, Jumat (4/9/2020).

Laga melawan Monza tentu akan sangat emosional bagi AC Milan. Pasalnya, pemilik Monza saat ini adalah mantan Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi.

Silvio Berlusconi pernah memimpin AC Milan lebih dari 20 tahun pada periode 1986-2017.

Di tangan Berlusconi, AC Milan sukses meraih puluhan trofi termasuk lima gelar juara Liga Champions.

Setahun setelah meninggalkan AC Milan, Berlusconi langsung menjadi pemilik AC Monza tepatnya pada September 2018.

Di Monza, Berlusconi ditemani oleh orang yang membantunya membangun kejayaan di AC Milan, Adriano Galliani.

Meksi hanya uji coba, Berlusconi dan Galliani mengaku sangat emosional menyambut laga AC Milan vs AC Monza kali ini.

"Jantung saya setengah berdetak untuk Milan dan setengahnya lagi untuk Monza. Saya pikir hal tersebut akan sama apabila kedua tim bertemu di lapangan," tuturnya beberapa waktu lalu.

Di sisi lain, Galliani mengaku sedih karena masih belum bisa bertemu fans AC Milan pada laga nanti.

"Laga nanti akan mengeluarkan banyak emosi, Milan sebuah kisah hampir sepanjang hidup saya," kata Galliani dikutip dari La Gazzetta dello Sports.

"Namun, ada dua hal yang bakal membuat saya sedih: Stadion akan kosong dari suporter dan kedua, sebagai tim tamu saya berharap kami tak akan memakai ruang ganti Inter," tutur Galliani menambahkan.

Saksikan laga AC Milan vs Monza dalam format Full HD

Anda bisa menyaksikan pertandingan persahabatan AC Milan vs Monza dalam format full HD lewat layanan pay-per-view seharga Rp15.000 tanpa perlu berlangganan.

Layanan ini dipersembahkan oleh Live Now bekerja sama dengan KOMPAS.com dan dapat diakses melalui link di sini.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/06/00000058/link-live-streaming-ac-milan-vs-monza-kickoff-01.45-wib

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke