Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang AC Milan Vs Atalanta, Stefano Pioli Bicara soal Masa Depan Ibrahimovic

Laga AC Milan vs Atalanta yang bakal berlangsung di Stadion San Siro, Sabtu (25/7/2020) dini hari WIB itu menjadi penting bagi kubu tuan rumah.

Sebab, AC Milan tengah membutuhkan tambahan poin guna menggeser AS Roma dari peringkat kelima klasemen Liga Italia.

Saat ini, klub berjuluk Rossoneri itu berada di peringkat keenam klasemen dengan koleksi 59 poin.

Mereka hanya tertinggal dua poin dari AS Roma yang baru akan melakoni laga ke-36 kontra Fiorentina pada Senin (27/7/2020).

Jelang laga krusial kontra Atalanta, Stefano Pioli tak hanya berfokus pada penampilan anak asuhnya.

Pelatih asal Italia itu juga angkat bicara soal masa depan Zlatan brahimovic yang kontraknya bersama AC Milan akan berakhir setelah musim kompetisi 2019-2020 rampung.

Belum ada tanda-tanda dari kedua belah pihak untuk memperpanjang durasi kerja sama.

Namun, beberapa waktu belakangan, Ibrahimovic memberi kode bahwa dirinya akan pergi dari AC Milan.

Menanggapi hal tersebut, Stefano Pioli menegaskan bahwa Ibrahimovic merupakan sosok penting bagi AC Milan.

Pioli juga menjelaskan, AC Milan masih memiliki waktu untuk mempertimbangkan masa depan Ibrahimovic.

"Dia (Ibrahimovic) memberikan kontribusi luar biasa dari sudut pandang teknis dan motivasi," kata Pioli, dikutip dari laman resmi AC Milan.

"Kami punya waktu untuk merenungkan dan mencari tahu keputusan apa yang akan diambil. Saat ini, yang terpenting adalah konsistensi, itu yang perlu kami bangun," imbuh Pioli.

Sebelumnya, Ibrahimovic juga sempat berbicara terkait masa depan di AC Milan.

Bomber yang kerap malang melintang ke sejumlah liga top Eropa itu juga belum bisa memastikan masa depan bersama pasukan Rossoneri.

"Saya masih memiliki tiga pertandingan dan 10 hari tersisa di sini, tetapi tak ada yang memberi tahu saya apa pun (tentang masa depannya di AC Milan)," ujar Ibrahimovic, Rabu (22/7/2020).

https://bola.kompas.com/read/2020/07/24/17000068/jelang-ac-milan-vs-atalanta-stefano-pioli-bicara-soal-masa-depan-ibrahimovic

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke