Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bagi Guardiola, Liverpool Tetap Hebat meski Gagal Pecahkan Rekor Man City

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengatakan tak ada yang berubah meskipun Liverpool gagal memecahkan rekor timnya. 

Bagi Pep Guardiola, Liverpool tetap menjadi tim yang luar biasa selama Liga Inggris musim 2019-2020 kendati gagal memecahkan rekor Manchester City yang mencapai 100 poin dalam semusim Liga Inggris.

Manchester City pernah meraih 100 poin pada Liga Inggris musim 2017-2018.

Musim ini, sedianya Liverpool berpeluang memecahkan rekor itu dengan torehan maksimal 108 poin setelah menjadi juara Premier League, kasta teratas Liga Inggris.

Akan tetapi, asa tersebut perlahan menghilang setelah Liverpool tumbang dari Man City 0-4 pada pekan ke-32, kemudian imbang 1-1 kontra Burnley pada pekan ke-35, dan kalah 1-2 dari Arsenal pada pekan ke-36.

Saat ini, Liverpool mengoleksi 93 poin. Artinya, maksimal torehan mereka hingga akhir musim adalah 99 poin.

"Dari sudut pandang saya, itu tidak mengubah satu detik pun tentang penampilan luar biasa Liverpool musim ini," kata Pep Guardiola yang dikutip dari Goal.

"99 poin atau 102, 107, mereka sangat mengesankan musim ini. Kami mengucapkan selamat kepada mereka sekali lagi," ujar Guardiola.

Fakta bahwa mencapai 100 poin dalam satu musim bukan perkara mudah, Pep Guardiola pun sangat mengapresiasi pencapaian Manchester City musim 2017-2018.

"Saya selalu berpikir rekor ada untuk dipecahkan dan cepat atau lambat itu akan terjadi, tetapi mencapai 100 poin tidak mudah," katanya.

"Kami luar biasa dua musim lalu ketika kami melakukannya. Kami juga luar biasa saat mencapai 98 poin musim lalu. Liverpool musim lalu 97 poin, dan sekarang bisa meraih 99 poin. Kedua tim luar biasa. Tidak ada yang berubah," ujar eks pelatih Barcelona ini.

"Melihat bagaimana Liverpool menjalani musim yang gemilang dan tidak mencapai 100 poin, itu menunjukkan betapa luar biasanya kami dua musim lalu," tutur Pep Guardiola lagi.

Sementara itu, Manchester City bersiap menghadapi Arsenal di semifinal Piala FA.

Laga semifinal Arsenal vs Man City akan dihelat di Stadion Wembley, Minggu (19/7/2020) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/18/01300008/bagi-guardiola-liverpool-tetap-hebat-meski-gagal-pecahkan-rekor-man-city

Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke