Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juergen Klopp Berencana Pensiun di Liverpool pada 2024

KOMPAS.com - Juergen Klopp belum bisa menentukan masa depannya ketika nanti kontraknya sebagai pelatih Liverpool berakhir pada Juni 2024.

Pelatih asal Jerman itu datang ke Liverpool pada Oktober 2015 untuk menggantikan Brendan Rodgers.

Liverpool menjadi tim ketiga yang dilatih Klopp setelah dua tim Jerman yakni FSV Mainz 05 dan Borussia Dortmund.

Terkait masa depannya, Klopp masih belum bisa menentukan apakah akan terus menjadi pelatih atau tidak.

Klopp yang kini berusia 53 tahun mengaku tidak yakin akan terus menjadi pelatih pada masa tuanya.

"Saya tidak yakin bisa terus melatih ketika sudah tua. Saat pertama kali menjadi pelatih, saya berusia 33 tahun. Saya saat itu berpikir akan memiliki karier selama 25 tahun," kata Klopp dikutip dari situs Goal, Sabtu (4/7/2020).

"Saya menjadi pelatih Mainz 7,5 tahun. Di Dortmund, saya bekerja tujuh tahun. Setelah di Liverpool, pada 2024, saya sudah berkarier selama 23,5 tahun," ucap Klopp.

"Sejauh ini saya tidak berencana melanjutkan karier lebih panjang lagi," tutur Klopp menambahkan.

Semasa kariernya, Klopp beberapa kali dikaitkan dengan banyak tim elite Eropa seperti Barcelona hingga Bayern Muenchen.

Tidak hanya itu, Klopp juga kerap disebut memiliki keinginan melatih timnas Jerman.

Namun, Klopp terlihat tidak tertarik ingin melatih lagi setelah kontraknya habis di Liverpool.

Dalam keterangannya, Klopp secara tersirat memilih Liverpool sebagai tim terakhir dalam karier kepelatihannya.

"Ketika masa itu datang (pensiun), semoga keadaan saya masih sehat dan bisa berkata 'Saya suka menjadi pelatih dan sekarang waktunya menyaksikan orang lain melakukannya'," kata Klopp.

"Jadi, saya berharap bisa menemukan waktu yang tepat untuk mengucapkan 'Sampai juga lagi, saya mencintai Anda semua'," ucap Klopp.

"Itulah rencana yang ada di pikiran saya saat ini," tutur Klopp menambahkan.

Bersama Liverpool, Klopp sejauh ini sudah meraih empat gelar bergengsi yakni Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Liga Inggris.

Legenda Liverpool yang kini menjadi pelatih Rangers, Steven Gerrard, kerap disebut akan menjadi suksesor Klopp.

Rumor itu terus diperbincangkan karena Klopp beberapa kali sering menyebut Gerrard punya kapasitas untuk menjadi pelatih masa depan Liverpool.

Selain itu, kontrak Gerrard di Rangers juga akan berakhir pada Juni 2024.

Uniknya, Gerrard memperpanjang kontraknya di Rangers tidak lama setelah Klopp memperbarui kerja sama di Liverpool pada Desember 2019.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/04/20200018/juergen-klopp-berencana-pensiun-di-liverpool-pada-2024

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke