Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Espanyol Vs Real Madrid, Zidane Turut Prihatin atas Pemecatan Abelardo Fernandez

Abelardo Fernandez baru saja dipecat dari kursi kepelatihan Espanyol pada Sabtu (27/6/2020) malam WIB.

Ia di pecat jelang laga Espanyol kontra Real Madrid pada jornada ke-32 La Liga - kasta tertinggi Liga Spanyol.

Pemecatan pelatih berusia 50 tahun itu disebabkan merosotnya performa Espanyol musim ini.

Padahal, Abelardo yang baru saja menjabat sebagai pelatih pada Desember 2019, diharapkan mampu membawa Espanyol tampil lebih baik pemecatan pelatih sebelumnya, Pablo Machin.

Namun, ternyata Abelardo tidak mampu membawa Espanyol menampilkan performa terbaiknya.

Mengenai pemecatan Abelardo, sang entrenador Real Madrid, Zinedine Zidane angkat bicara.

Pelatih berkebangsaan Perancis itu turut bersimpati kepada Abelardo yang dipecat dari pekerjaannya.

"Saya tidak punya komentar apa pun," tutur Zidane dikutip dari laman resmi Real Madrid, Sabtu (27/8/2020).

"Itu adalah keputusan klub dan satu-satunya yang dapat saya katakan adalah bahwa saya merasa turut sedih dengan hal itu," ujar Zidane menambahkan.

"Ini merupakan momentum yang sangat sulit dan saya turut sedih mendengar hal itu." kata dia lagi.

Adapun duel Espanyol vs Real Madrid ini akan berlangsung di Stadion Cornella-El Prat, Minggu (28/6/2020) atau Senin dini hari WIB.

Espanyol saat ini duduk di dasar klasemen sementara Liga Spanyol dengan raihan 24 poin dari 31 laga.

Sementara itu, Real Madrid berada di peringkat kedua dengan raihan 68 poin.

Klub berjuluk Los Blancos itu berpeluang mengkudeta posisi rival abadi mereka, Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol, jika mampu meraih kemenangan di markas Espanyol.

Jika berhasil meraih tiga poin, maka Real Madrid akan memperlebar jaraknya dengan Barcelona menjadi dua poin.

https://bola.kompas.com/read/2020/06/28/11200098/espanyol-vs-real-madrid-zidane-turut-prihatin-atas-pemecatan-abelardo-fernandez

Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke