Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jika Tak Kunjung ke Indonesia, Shin Tae-yong Terancam Dipecat

KOMPAS.com - Ketua Satgas Timnas Indonesia, Syarif Bastaman, mengatakan Shin Tae-yong bisa saja dipecat jika tak kunjung datang ke Indonesia.

Shin Tae-yong yang saat ini masih berada di Korea Selatan diharapkan bisa segera kembali ke Indonesia pada pekan depan untuk bertemu dengan PSSI.

Hal itu dilakukan untuk mempersiapkan rencana pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia, baik U-19 maupun timnas senior.

"Kalau Shin Tae-yong tidak datang, ya kami akan evaluasi, mungkin dipecat. Sejago apa pun, dia sudah terikat dengan kontrak" kata Syarif Bastaman.

"Kami minta minggu depan. Kami lihat minggu depan datang atau tidak dia," ujar Syarif Bastaman lagi.

PSSI sejatinya telah melakukan komunikasi virtual dengan Shin Tae-yong. Syarif Bastaman pun mengatakan tak ada penolakan dari Shin sendiri untuk kembali ke Indonesia.

Namun demikian, dia masih menyayangkan sikap Shin Tae-yong soal komentarnya terkait tempat pemusatan latihan timnas Indonesia.

Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong dan PSSI berbeda pandangan soal tempat TC timnas Indonesia.

PSSI ingin mengadakan TC di Jakarta, sedangkan Shin Tae-yong berkeinginan membawa skuad Garuda ke Korea Selatan.

Alasan utamanya karena kasus Covid-19 di Indonesia belum juga melandai. 

Selain itu, Shin Tae-yong juga ingin menggelar pertandingan uji coba melawan tim-tim berkualitas di Korea Selatan.

Jika pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia digelar di Jakarta, maka anak-anak asuhnya kesulitan mendapatkan lawan yang bagus. 

Keinginan tersebut sebagai persiapan Shin Tae-yong untuk membawa timnas U-19 Indonesia tampil perkasa di Piala Asia U-19 2020 pada 14-31 Oktober di Uzbekistan.

Meski demikian, PSSI tak mengabulkan keinginan Shin Tae-yong. PSSI ingin menggelar pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Jakarta.

Sebab, Shin Tae-yong juga harus fokus membentuk timnas Indonesia senior yang akan tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020.

"Alih-alih mau datang, dia malah berkoar-koar ke media Korea Selatan. Benar atau tidak dia berbicara seperti itu, hal tersebut sudah tersebar di media," ujar Syarif.

"Dia melakukan komunikasi virtual lewat zoom dengan Exco PSSI, dia tidak berbicara seperti itu. Tidak ada penolakan ke Indonesia. Dia ketawa-ketawa."

Sementara itu, setibanya Shin Tae-yong di Indonesia nanti, tugas pertamanya adalah langsung bertemu dengan PSSI untuk membahas program pemusatan latihan. 

Menurut Syarif, Shin Tae-yong harus patuh dengan perintah PSSI karena dia telah terikat kontrak dengan federasi sepak bola Indonesia tersebut.

"Itu saja datang, duduk, lalu sepakati mau melakukan program seperti apa," tuturnya.

"Ini ada saya yang ditugaskan PSSI khusus untuk mengelola timnas Indonesia. Dengan demikian, saya bermitra dengan tim kepelatihan. Mari kita duduk bersama dan susun program, itu saja dulu," ucap Syarif Bastaman. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2020/06/20/06200008/jika-tak-kunjung-ke-indonesia-shin-tae-yong-terancam-dipecat

Terkini Lainnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke