Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiga Laga Derbi di Awal Kelanjutan Liga Jepang

OSAKA, KOMPAS.com - Tiga laga derbi akan menjadi penanda awal kelanjutan Liga Jepang setelah empat bulan tertunda sementara lantaran pandemi corona.

Divisi 1 Liga Jepang menandai laga di Stadion Saitama antara tuan rumah Urawa Reds melawan juara musim 2019, Yokohama F Marinos pada Sabtu (4/7/2020).

Selanjutnya ada partai derbi klasik Tamagawa.

Dihelat pada 8 Juli 2020, dua klub sekota yakni Kawasaki Frontale dan Tokyo Verdy akan saling menundukkan.

Derbi Osaka di wilayah Kansai pada 10 Juli 2020 mempertemukan Gamba Osaka melawan Cerezo Osaka.

Kemudian pada 22 Juli 2020, ada derbi Yokohama yang mempertemukan Yokohama F Marinos melawan FC Yokohama.

"Ini merupakan jadwal terkini Liga Jepang," kata pernyataan pengelola Liga Jepang.

Liga Jepang masih menghadapi kendala setelah empat bulan dihentikan sementara lantaran pandemi corona.

Di Jepang, masih ada pembatasan perjalanan antar-kota.

Pasalnya, penyebaran virus corona masih terbilang tinggi.

"Pertandingan digelar di stadion tanpa disaksikan langsung oleh penonton," kata pernyataan pengelola.

Laga lain adalah Tokyo Verdy melawan Machida Zelvia di Divisi 2 pada 27 Juni 2020.

Sementara, Divisi 3 yang memulai laga bersamaan dengan Divisi 2 akan mempertemukan FC Imabari melawan FC Gifu.

Tuah

Selanjutnya, klub Divisi 1 Liga Jepang Vissel Kobe masih berharap pada tuah pemain timnas Spanyol, Andres Iniesta.

Hijrah dari Barcelona ke Vissel Kobe pada 2018, Iniesta berhasil mengangkat pamor klub berjulukan Ushi atau sapi ini.

Pada musim 2019, Iniesta tampil 23 kali dan menjebol gawang musuh 3 kali.

Keberadaan Iniesta itu membawa Kobe bertengger di posisi 8 dari 18 peserta Divisi 1 Liga Jepang.

Sementara, Vissel Kobe mencicipi gelar juara Piala Kaisar pada 1 Januari 2020.

Pada pembukaan musim 2020 setelah tertunda nyaris empat bulan lantaran virus corona, Vissel Kobe akan kembali berlaga melawan klub satu wilayah di Kansai, Cerezo Osaka pada 22 Juli 2020.

Lantas, derbi Kansai akan berlanjut antara Vissel Kobe melawan Gamba Osaka pada 26 Juli 2020.

https://bola.kompas.com/read/2020/06/16/09305228/tiga-laga-derbi-di-awal-kelanjutan-liga-jepang

Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke