Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Vs Eibar, Zidane Tak Senang Tanpa Penonton, tetapi...

KOMPAS.com - Juru taktik Real Madrid, Zinedine Zidane, angkat bicara terkait melakoni pertandingan perdana tanpa kehadiran penonton.

Real Madrid akan melakoni laga kandang pertama setelah kompetisi ditangguhkan tiga bulan lalu karena pandemi virus corona.

Klub berjuluk Los Blancos itu akan menjamu SD Eibar pada partai lanjutan pekan ke-28 La Liga, kasta tertinggi Liga Spanyol.

Namun, di laga perdana nanti, tim besutan Zinedine Zidane harus mulai terbiasa melakoni pertandingan tanpa kehadiran penonton.

Sebab, pertandingan tanpa penonton ini akan diterapkan hingga kompetisi La Liga berakhir.

Mengenai melakoni pertandingan tanpa kehadiran penonton yang menjadi pemain ke-12 bagi tim, Zidane mengaku bahwa ia tidak senang.

Kendati demikian, pelatih berkebangsaan Perancis itu mengatakan, tim besutannya akan beradaptasi dengan situasi tersebut.

"Saya tidak suka bermain tanpa penonton," ucap Zidane dikutip dari laman resmi klub pada Sabtu (13/6/2020).

"Namun, kami akan beradaptasi dengan situasi ini," kata Zidane.

"Ini (keputusan) pemerintah dan mereka yang bekerja dan kami harus menerima keputusan tersebut," ujarnya.

Meski tanpa dukungan penonton di stadion, Zidane menegaskan tim besutannya tidak akan kehilangan semangat untuk melakoni pertandingan nanti dan sisa kompetisi musim ini.

"Kami tidak akan kehilangan semangat untuk dapat kembali bermain meski tanpa kehadiran penonton," katanya.

"Saya yakin bahwa kami akan merindukan kehadiran para pendukung setia kami, tetapi kami akan memberikan segalanya di atas lapangan, meski tanpa penonton," tutur Zidane.

Pertandingan antara Real Madrid dan Eibar nanti tidak akan diselenggarakan di markas kebesaran mereka, Santiago Bernabeu.

Sebab, stadion tersebut sedang dalam tahap renovasi. Sebagai gantinya, Los Blancos akan melakoni sisa kompetisi musim ini dengan menggunakan stadion tim junior mereka, Real Madrid Castilla, yakni Estadio Alfredo Di Stefano.

Duel Real Madrid vs Eibar ini dihelat di Estadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Minggu (14/6/2020) atau Senin dini hari pukul 00.30 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/06/14/21150038/real-madrid-vs-eibar-zidane-tak-senang-tanpa-penonton-tetapi-

Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke