Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pendapat Klopp soal Liga Champions yang Dimainkan Saat Covid-19 Merebak di Inggris

KOMPAS.com - Juergen Klopp menilai laga leg kedua Liga Champions melawan Atletico Madrid yang tetap dimainkan di tengah pandemi virus corona merupakan sebuah tindakan kriminal.

Hal itu disampaikan oleh rekan pelatih di Everton, Carlo Ancelotti. Ancelotti mengakui bahwa Klopp mengatakan kepadanya soal pertandingan Liga Champions yang seharusnya tidak dimainkan.

Laga Liverpool vs Atletico Madrid pada leg kedua Liga Champions berlangsung pada Rabu (11/3/2020) di Stadion Anfield menjadi laga besar terakhir di Inggris.

Sebab, setelahnya semua kompetisi sepak bola dihentikan untuk sementara akibat penyebaran virus corona.

"Saya mendengar dari Klopp beberapa hari yang lalu, dia mengatakan kepada saya bahwa melanjutkan pertandingan dalam kondisi seperti ini adalah tindakan kriminal. Saya pikir dia benar," kata Ancelotti yang dikutip dari Goal.

Sementara itu, di tempat yang berbeda, Klopp mengatakan wabah tersebut mempengaruhi persiapan Liverpool melawan Atletico Madrid dua pekan lalu.

"Dua minggu yang lalu, tetapi rasanya sudah lama sekali kami bermain melawan Atletico," kata Juergen Klopp.

"Saya ingat bahwa kami semua tahu tentang virus corona yang meluas di seluruh dunia, tetapi kami masih ada di stadion dan sampai saat itu benar-benar tidak memikirkan tentang hal lain selain pertandingan."

"Kami menang lawan Bournemouth di hari Sabtu (7/3/2020) dan Man City kalah pada hari Minggu. Jadi informasi yang kami dapatkan katanya kami butuh dua kemenangan lagi," kata Klopp melanjutkan.

"Akan tetapi saya bangun pada Senin (9/3/2020) pagi dan mendengar situasi di Madrid bahwa mereka menutup sekolah dan universitas mulai hari Rabu. Jadi terasa aneh melakukan persiapan pertandingan saat itu."

Adapun, Liga Inggris saat ini masih dalam masa penangguhan hingga 30 April dan belum bisa dipastikan kapan kompetisi musim ini bisa kembali bergulir.

Menanggapi hal tersebut, Ancelotti mengaku sama sekali tidak keberatan dengan penundaan kompetisi.

Menurutnya, saat ini yang harus menjadi prioritas adalah kesehatan dan keselamatan semua pihak.

"Saat ini prioritasnya adalah kesehatan dan membatasi penularan virus corona. Saya tidak peduli kapan kompetisi bisa berlanjut, itu adalah hal terakhir yang saya pikirkan," tegas Ancelotti.

"Saya dengar tentang pemotongan dan penangguhan gaji. Itu tampaknya bukan solusi yang tepat."

"Akan tetapi saya katakan sekali lagi, yang penting adalah melawan virus ini," kata dia mengakhiri.

Dihimpun dari Pusat Sistem Sains dan Teknik John Hopkins University, hingga Sabtu (28/3/2020) 23.31 WIB, Inggris mencatat 17.300 kasus dengan 1.019 kematian dan 135 dinyatakan pulih dari Covid-19.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/29/10400088/pendapat-klopp-soal-liga-champions-yang-dimainkan-saat-covid-19-merebak-di

Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke