Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Menarik LASK Linz Vs Man United, Rekor Apik Mason Greenwood

Duel LASK Linz vs Man United yang digelar di Stadion Linzer, Autria, Kamis (12/3/2020) malam waktu setempat atau Jumat dini hari WIB, berakhir dengan skor 5-0 untuk kemenangan tim tamu.

Odion Ighalo mampu membuka keunggulan pada menit ke-28, sebelum empat gol lainnya tercipta kala laga memasuki babak kedua.

Empat gol tambahan Man United dibukukan oleh Daniel James (58'), Juan Mata (82'), Mason Greenwood (90+1) dan Adreas Pereira (90+3').

Kemenangan besar di markas LASK Linz menjadi modal berharga skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer untuk melaju ke perempat final Liga Europa.

Pasalnya, leg kedua akan digelar di markas kebanggaan klub berjuluk Setan Merah, Stadion Old Trafford.

Hasil positif ini sekaligus memperpanjang rekor apik Man United kala berhadapan dengan tim asal Austria.

Berdasarkan data dari Transfermarkt, Man United tak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir kontra klub yang berlaga di kompetisi Liga Austria tersebut.

Man United berhasil mencatatkan delapan kemenangan dan satu hasil imbang.

Selain itu, masih terdapat lima fakta lain di balik kemenangan Man United atas tuan LASK Linz.

Berikut data selengkapnya:

1 - Rekor impresif Mason Greenwood

Pesepak bola berusia 18 tahun ini tercatat sebagai pemain muda Man United pertama yang mampu mencetak lima gol dalam kompetisi Eropa musim ini.

Empat gol lainnya mampu Greenwood bukukan kala menghadapi FC Astana (1 gol), Partizan (1 gol), dan AZ Alkmaar (2 gol).

James sukses mencetak gol, sekaligus mengakhiri 2527 menit penampilan tanpa gol.

3 - Peran penting Bruno Fernandes

Fernandes terlibat dalam lebih banyak gol di Liga Europa daripada pemain lain musim ini.

Sejak masih berseragam Sporting CP dan kemudian berlabuh ke Man United, dia telah mencatatkan enam gol dan empat assist.

Striker asal Nigeria ini tercatat selalu mencetak gol ketika tampil sebagai starter.

5 - Man United penyumbang pencetak gol terbanyak

Kelima gol ke gawang LASK Linz tercipta melalui lima pemain berbeda.

Catatan tersebut membuat Man United memiliki pencetak gol lebih banyak daripada tim lain di Liga Europa musim ini.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/13/05200048/5-fakta-menarik-lask-linz-vs-man-united-rekor-apik-mason-greenwood

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke