Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Vs Borneo FC, Pesut Etam Tak Gentar Hadapi Para Bintang Persija

KOMPAS.com - Pasukan Borneo FC mengaku tidak gentar menghadapai skuad Persija Jakarta yang diisi sederet pemain bintang.

Hal tersebut diungkapkan sang kapten, Diego Michiels, menjelang laga Persija vs Borneo FC yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (1/3/2020) sore WIB.

Menghadapi Persija pada laga perdana Shopee Liga 1 2020, kasta tertinggi Liga Indonesia, Diego mengaku optimistis.

"Persija mempunyai pemain bagus di musim ini, tetapi kami tidak takut," ucap Diego yang dikutip dari Antara.

Tidak berhenti di situ, Diego turut memastikan bahwa rekan setimnya akan menampilkan permainan terbaik guna mencuri poin di markas Persija.

"Kami akan menunjukkan penampilan terbaik," kata mantan pemain Mitra Kukar tersebut.

Hal senada juga diungkapkan oleh sang pelatih yang sebelumnya pernah menukangi Persija, Edson Tavares.

Dia menilai, anak asuhnya telah menunjukkan perkembangan pesat selama melakoni masa pramusim.

Perkembangan yang dialami para penggawa Pesut Etam, julukan Borneo FC, diharapkan menjadi modal berharga kala melawan Persija.

"Tim menunjukkan kemajuan pesat. Saya berharap anak-anak menunjukkan performa terbaik mereka besok," kata juru taktik asal Brasil tersebut.

Misi mencuri poin di markas Persija memang dinilai tidak akan berjalan mudah.

Mengingat, saat ini, Persija diisi pemain-pemain top berlabel timnas seperti Evan Dimas, Andritany Ardhyasa, Riko Simanjuntak, Rezaldi Hehanusa, dan Osvaldo Haay.

Pengalaman yang mereka miliki akan disokong oleh sejumlah nama pemain asing seperti Marko Simic, Marco Motta, serta pemain timnas Nepal, Rohit Chand.

Hal tersebut membuat Borneo FC harus bekerja dua kali lebih keras apabila ingin memberi kejutan di depan pendukung Macan Kemayoran, julukan Persija.

Terlebih lagi, skuad asuhan Sergio Farias baru memperoleh suntikan mental seusai menjadi runner-up Piala Gubernur Jatim 2020.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/01/08150068/persija-vs-borneo-fc-pesut-etam-tak-gentar-hadapi-para-bintang-persija

Terkini Lainnya

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke