Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sudah 34 Tahun, Fernandinho Pede Dapat Kontrak Baru dari Man City

KOMPAS.com - Meski sudah berusia 34 tahun, Fernandinho mengaku dalam waktu dekat akan mendapatkan perpanjangan kontrak dari Manchester City.

Menurut Fernandinho, pembicaraan kontrak anyar kali ini sudah berlangsung sejak akhir tahun 2019 lalu.

"Ketika saya memperpanjang kontrak pada akhir 2018, kami telah sepakat menyertakan opsi perpanjangan lagi jika saya telah memenuhi target yang disepakati," kata Fernandinho dikutip dari situs web ESPN.

"Pembicaraan sudah dilakukan sejak bulan lalu. Saya sedikit lagi sudah mencapai target sehingga kontrak saya seharusnya diperpanjang otomatis. Namun, kami akan memberi pengumuman ketika sudah resmi," ujar Fernandinho.

Terkait dengan usianya yang sudah tidak lagi muda, Fernandinho merasa kondisi fisiknya masih mampu bersaing di level tertinggi.

Fernadinho bahkan mengaku tidak masalah jika ditempatkan di posisi yang berbeda demi membantu tim.

"Bermain di Liga Inggris di usia 34 tahun adalah suatu kebanggaan untuk saya. Banyak pemain lain yang ingin merasakan apa yang saya lakukan saat ini. Man City juga masih menginginkan saya," kata Fernandinho.

"Bermain di posisi yang berbeda membuat Anda akan terus belajar. Saya tidak masalah dengan itu. Saya juga mendapat instruksi dari Pep Guardiola dan itu bagus," ujar Fernandinho.

Sebelumnya, Pep Guardiola sudah menyatakan ingin tetap mempertahankan Fernandinho.

Guardiola menilai pengalaman Fernandinho masih sangat dibutuhkan agar Man City bisa tetap kompetitif.

Pada musim ini, Fernandinho yang punya posisi asli sebagai gelandang bertahan digeser Pep Guardiola menjadi bek tengah.

Hal ini tidak lepas dari kedatangan Rodrigo dari Atletico Madrid yang punya usia lebih muda dari Fernandinho.

Di sisi lain, Fernandinho digunakan Guardiola untuk menambal posisi bek tengah yang ditinggal banyak pemain cedera.

Aymeric Laporte dan John Stones yang merupakan dua bek tengan andalan Guardiola hingga saat ini masih belum pulih.

Sebagai bek tengah, Fernandinho sudah tampil sebanyak 23 kali di semua kompetisi musim ini.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/08/21200088/sudah-34-tahun-fernandinho-pede-dapat-kontrak-baru-dari-man-city

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke