Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pukul Wasit, Dua Pemain Liga 3 Dilarang Bertanding 6 Bulan

KOMPAS.com - Komite Disiplin PSSI telah menggelar sidang teranyar pada Jumat (6/12/2019).

Kendati demikian, hasil sidang baru diumumkan melalui laman resmi PSSI pada Senin (9/12/2019).

Dalam hasil sidang Komdis PSSI kali ini, terdapat 14 poin keputusan yang dijatuhkan kepada enam kontestan Liga 3 Regional 2019.

Dua pemain Persebi Bima, yakni Muhammad Salahudin dan Chairul Nnas, mengalami nasib paling sial.

Keduanya dijatuhi hukuman beraktivitas dalam kegiatan sepak bola di lingkungan PSSI selama 6 bulan.

Hal itu akibat dari ulah mereka pada laga Perseden Denpasar vs Persebi Bima di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, 2 Desember.

Muhammad Salahudin dan Chairul Nnas menyerang wasit dengan cara memukul.

Selain itu, empat pemain Persebi lainnya, yakni Rahmansyah, Akbar, Junailfin, dan Syahroni, juga ikut menyerang wasit pada laga Perseden Denpasar vs Persebi Bima.

Bedanya, keempat pemain itu tidak memukul dan hanya dijatuhi hukuman larangan bermain empat pertandingan.

Adapun Sahrudin Irwan (Persekat Kab Tegal), Mustokhin (Persebi Boyolali), dan Erfan Rusiyadi (PSID Jombang) masing-masing menerima hukuman larangan bertanding dua kali.

Ketiganya melakukan kekerasan terhadap pemain lawan saat pertandingan Liga 3 Regional 2019.

Berikut daftar hukuman yang diterima kontestan Liga 3 Regional 2019 dalam sidang Komdis PSSI, 6 November 2019:

1. Pemain Persekat Kab Tegal, Sahrudin Irwan
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Persekat Kab Tegal vs Persebi Boyolali
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menendang pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan

2. Pemain Persebi Boyolali, Mustokhin
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Persekat Kab Tegal vs Persebi Boyolali
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Memukul pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan

3. Persekat Kab Tegal
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Persekat Kab Tegal vs Persebi Boyolali
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol
- Hukuman: Denda Rp 5.000.000

4. Pemain Persebi Bima, Muhamad Salahudin
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang wasit dengan cara memukul wasit
- Hukuman: Larangan beraktivitas dalam kegiatan sepakbola di lingkungan PSSI selama 6 bulan

5. Pemain Persebi Bima, Chairul Nnas
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang wasit dengan cara memukul wasit
- Hukuman: Larangan beraktivitas dalam kegiatan sepak bola di lingkungan PSSI selama 6 bulan

6. Pemain Persebi Bima, Rahmansyah
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang dan mengejar wasit
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 4 pertandingan

7. Pemain Persebi Bima, Akbar
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang dan mengejar wasit
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 4 pertandingan

8. Pemain Persebi Bima, Junailfin
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang dan mengejar wasit
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 4 pertandingan

9. Pemain Persebi Bima, Syahroni
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Perseden Denpasar vs Persebi Bima
- Tanggal kejadian: 2 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Menyerang dan mengejar wasit
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 4 pertandingan

10. Pemain PSID Jombang, Erfan Rusiyadi
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: PSID Jombang vs Persekabpas Kab Pasuruan
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Memukul pemain lawan
- Hukuman: Larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan

11. Ofisial PSID Jombang, Wawan Hariono
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: PSID Jombang vs Persekabpas Kab. Pasuruan
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan terhadap wasit
- Hukuman: Larangan masuk ruang ganti dan duduk di bangku cadangan sebanyak 1(satu) kali

12. Ass Pelatih Persekabpas Pasuruan, M. Irfan Junaidi
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: PSID Jombang vs Persekabpas Kab Pasuruan
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Protes berlebihan terhadap wasit
- Hukuman: Larangan masuk ruang ganti dan duduk di bangku cadangan sebanyak 1 (satu) kali

13. PSID Jombang
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: PSID Jombang vs Persekabpas Kab. Pasuruan
- Tanggal kejadian: 3 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan
- Hukuman: Denda Rp. 5.000.000

14. Karo United
- Nama kompetisi: Liga 3 Regional 2019
- Pertandingan: Karo United vs PSLS Lhoksumawe
- Tanggal kejadian: 4 Desember 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan serta bernyanyi tidak patut yang ditunjukan terhadap wasit
- Hukuman: Denda Rp. 15.000.000

https://bola.kompas.com/read/2019/12/10/05200088/pukul-wasit-dua-pemain-liga-3-dilarang-bertanding-6-bulan

Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke