Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Final Badminton SEA Games 2019, Greysia/Apriyani Sabet Emas

KOMPAS.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, sukses meraih medali emas nomor perorangan badminton SEA Games 2019, Senin (9/12/2019).

Bermain di Muntinlupa Sports Complex, Greysia/Apriyani memastikan medali emas setelah mengalahkan wakil Thailand, Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong.

Greysia/Apriyani yang menjadi unggulan pertama menang straight game dengan skor 21-3 dan 21-18.

Kemenangan ini sekaligus memperpanjang rekor pertemuan Greysia/Apriyani atas Chaladchalam/Muenwong menjadi 4-0.

Greysia/Apriyani menyusul keberhasilan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang meraih medali emas terlebih dahulu dari ganda campuran.

Secara keseluruhan, medali milik Greysia/Apriyani kali ini menjadi emas ke-69 untuk Indonesia di SEA Games 2019.

Jalannya pertandingan:

Di gim pertama, Greysia/Apriyani mampu menekan terlebih dahulu dan mendominasi. Tidak banyak terjadi reli panjang hingga Greysia/Apriyani unggul jauh 11-2 saat interval.

Setelah jeda, Greysia/Apriyani tidak mengendurkan serangan. Di sisi lain, Chaladchalam/Muenwong belum mampu mengimbangi.

Chaladchalam/Muenwong beberapa kali melakukan kesalahan saat mengembalikan bola dan posisi saat bertahan.

Greysia/Apriyani hanya memberikan satu poin untuk pasangan Thailand setelah jeda untuk memenangi gim pertama dengan skor 21-3.

Di gim kedua, Chaladchalam/Muenwong mampu unggul cepat 4-2. Berbeda dari gim pertama, kali ini banyak terjadi reli panjang.

Saling kejar mengejar poin pun terjadi hingga skor 8-7 untuk keunggulan Greysia/Apriyani.

Greysia/Apriyani kembali sukses unggul saat interval dengan skor 11-7.

Setelah jeda, Chaladchalam/Muenwong mampu mengejar perolehan poin dan mencetak empat angka beruntun hingga unggul 13-12.

Empat poin dari pasangan Thailand ini didapat setelah pengembalian bola Greysia/Apriyani selalu keluar.

Greysia/Apriyani kemudian berbalik unggul pada skor 16-15. Setelah unggul, Greysia/Apriyani memakasa pasangan Thailand untuk sering bermain reli.

Meski sempat disamakana 18-18, Gryesia/Apriyani menunjukkan mental yang bagus di poin-poin kritis untuk bisa menang dengan skor 21-18. 

https://bola.kompas.com/read/2019/12/09/15001328/final-badminton-sea-games-2019-greysia-apriyani-sabet-emas

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke