Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Badminton SEA Games 2019, Jonatan Christie Keluhkan Kondisi Bus Atlet yang Tak Terawat

Komentar Jonatan Christie tersebut hanya menjadi salah satu dari tanggapan negatif para atlet terkait fasilitas SEA Games 2019 di Filipina.

Hal ini dia harapkan bisa diperbaiki saat tim Indonesia bertanding pada partai final SEA Games 2019 cabang bulu tangkis beregu putra melawan Malaysia, Rabu (4/12/2019), mulai pukul 10.00 WIB.

Jonatan Christie mengatakan bahwa lokasi pertandingan cabang olahraga bulu tangkis, Muntinlupa Sports Center, sangat jauh dari hotel tempat dia menginap di Manila.

Menurutnya, hal tersebut sedikit mengganggu bagi penampilan atlet.

"Lokasi pertandingan cukup jauh dari tempat kami menginap. Saya liat di peta jarak antara hotel menuju venue kurang lebih 20 km. Menurut saya, kurang ideal," kata Jonatan Christie saat ditemui BolaSport.com di Muntinlupa Sports Center.

"Menurut saya, kurang tepat pula penempatan hall untuk bulu tangkis di sini. Mungkin hall-nya cuma ada di sini dan tim negara lain juga mengeluhkan hal yang sama," ucap Jonatan.

Pemain kelahiran 1997 itu sebenarnya tidak mempersoalkan perjalanan yang jauh.

"Yang penting, perjalanannya nyaman, tetapi ini menurut saya kurang nyaman," ujar Jonatan.

"Busnya kurang layak pakai karena beberapa kali kami merasakan bangku yang rusak dan dipaksa untuk dipergunakan. Bukan saya saja yang merasakan, tetapi pemain negara lain," ujarnya.

Peraih medali emas nomor individu pada SEA Games 2017 tersebut mencontohkan ketika ada lima bangku yang kondisinya tidak layak.

Akan tetapi, panitia pelaksana SEA Games memaksakan bus diisi penuh oleh atlet tanpa menghiraukan kenyamanan selama mereka menduduki kursi dalam bus tersebut.

"Kalau soal konsentrasi, semua kontingen merasakan hal sama. Menurut saya, tinggal bagaimana cara mengatasi itu semua sehingga tidak masalah," tutur Jonatan.

"Tetapi, kalau bisa lebih baik ya lebih bagus. Makanan sejauh ini di hotel kami masih oke," katanya.

Meski begitu, sambutan penonton untuk Jonatan di Muntinlupa Sports Center sangat besar.

Berdasarkan pengamatan BolaSport, banyak penonton asal Filipina yang datang ke demi menyaksikan Jonatan berlaga pada semifinal beregu putra SEA Games 2019 melawan Thailand.

Di pertandingan tersebut Indonesia berhasil mengandaskan perlawanan Thailand dengan skor 3-0 di Muntinlupa Sports Complex, Filipina, pada Senin (2/12/2019).

Tak jarang mereka berteriak senang ketika Jonatan berhasil menambah angka saat berlaga.

"Sambutan penonton. Jauh dari Manila dan pusat kota. Kedua, saya juga tidak terlalu banyak ada orang Indonesia. Tetapi, ada beberapa orang asli sini," kata Jonatan

"Tetapi, tidak masalah, selagi mereka mendukung Indonesia," ujar Jonatan mengakhiri. (Delia Mustikasari)

https://bola.kompas.com/read/2019/12/03/12200098/badminton-sea-games-2019-jonatan-christie-keluhkan-kondisi-bus-atlet-yang-tak

Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke