Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SEA Games 2019, Indonesia Tambah 2 Perunggu dari Cabor Triathlon

KOMPAS.com - Atlet triathlon Indonesia, Muhammad Ahlul Firman, harus puas finis di peringkat ketiga pada nomor standar putra di SEA Games 2019.

Muhammad Ahlul menyumbang medali perunggu bagi kontingen Indonesia di SEA Games 2019.

Medali perunggu tersebut juga menjadi medali pertama dari cabang olahraga triathlon.

Bertanding di Subic Bay Boardwalk, Minggu (1/12/2019), Ahlul gagal mengalahkan dua wakil tuan rumah.

Ahlul mencatat waktu total 1 jam 57 menit 10 detik.

Catatan waktu atlet berusia 22 tahun tersebut lebih lambat dari catatan waktu terbaiknya saat tampil di Asian Games 2018 lalu.

Pada gelaran Asian Games, Ahlul mencatat waktu 1 Jam 56 menit 2 detik.

Sementara itu, atlet tuan rumah, John "Rambo" Chicano berhasil meraih medali emas dengan catatan waktu 1 jam 53 menit 26 detik dan menjadi rekor baru pada ajang SEA Games.

Atlet Filipina lainnya yakni Kim Remolino menyusul di posisi kedua dengan waktu 1 jam 55 menit 3 detik.

Meski hanya medali perunggu, Muhammad Ahlul bersyukur lantaran persiapan tim cabor triathlon hanya sepuluh hari jelang pertandingan SEA Games 2019.

"Ini medali pertama untuk cabor triathlon Indonesia. Saya beryukur meskipun persiapan kami memang bisa dibilang kurang, yakni persiapan hanya 10 hari," ucap Muhammad Ahlul dari rilis yang diterima Kompas.com.

"Awalnya kami sudah tidak mungkin ikut SEA Games. Tapi ketua, manajer, dan pengurus semua berusaha supaya kami bisa berangkat ke Filipina," lanjutnya.

Muhammad Ahlul menambahkan bahwa karena alasan tersebut, seluruh tim cabor triahtlon Indonesia bertekad untuk bisa meraih medali di ajang multievent ke-30 ini.

Triathlon adalah kompetisi olahraga yang terdiri dari tiga cabang olahraga yakni renang, balap sepeda, dan lari.

Ketiga cabang olahraga tersebut dilakukan secara berurutan dalam satu waktu yang sama.

Selamat Muhammad Ahlul Firman dan Nethavani Octaria atas medali perunggunya di SEA Games 2019!

https://bola.kompas.com/read/2019/12/01/12321628/sea-games-2019-indonesia-tambah-2-perunggu-dari-cabor-triathlon

Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke