Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Atletico Madrid, Simeone Minta Anak Asuhnya Waspadai Ronaldo

KOMPAS.com - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, medesak skuadnya untuk mewaspadai ancaman Cristiano Ronaldo. Itu dilontarkan menjelang laga kontra Juventus di pentas Liga Champions.

Atletico Madrid akan menjalani partai berat pada matchday ke-5 Grup D Liga Champions 2019-2020.

Klub berjulukan Los Rojiblancos itu akan menghadapi Juventus.

Laga Juventus vs Atletico Madrid itu akan dihelat di Stadion Allianz, Turin, Selasa (26/11/2019) atau Rabu dini hari WIB.

Atletico Madrid saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup D dengan koleksi tujuh poin dari empat pertandingan.

Mereka terpaut tiga angka dari Juventus yang ada di puncak klasemen dan unggul empat angka atas Bayer Leverkusen dan Lokomotiv Moskva di peringkat ketiga dan keempat.

Dengan dua laga tersisa, termasuk laga ini, Atletico Madrid akan otomatis lolos ke babak 16 besar jika menang atas Juventus.

Namun, mencuri tiga poin di kandang Juventus bukan perkara mudah bagi Atletico Madrid.

Ditambah lagi Cristiano Ronaldo yang dikabarkan sudah fit dan siap kembali merumput setelah menepi dalam dua laga pamungkas Juventus.

Hal tersebut membuat pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, mewanti-wanti agar skuadnya mewaspadai ancaman Ronaldo.

Wajar memang, karena Ronaldo pernah membuat Atletico Madrid menderita.

Pada Liga Champions musim lalu, hattrick Ronaldo membuat Atletico Madrid tersingkir pada babak 16 besar.

Secara keseluruhan, gawang Atletico Madrid sudah dijebol sebanyak 22 kali oleh Ronaldo dari 32 pertemuan.

"Ronaldo adalah seorang juara. Dia selalu membuat kami menderita," kata Simeone, seperti dikutip dari laman Football Italia.

"Ronaldo selalu memiliki cara untuk membuat perbedaan," ujar Simeone menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/26/17410088/juventus-vs-atletico-madrid-simeone-minta-anak-asuhnya-waspadai-ronaldo

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Liga Spanyol
Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke