Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Atalanta Vs Juventus, Gonzalo Higuain Jadi Bintang Kemenangan Juve

KOMPAS.com - Gonzalo Higuain menjadi bintang pada laga Atalanta vs Juventus.

Pertandingan antara Atalanta vs Juventus berlangsung pada pekan ke-13 Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Duel kedua tim berlangsung di Stadion Atletti Azzuri d’Italia, Bergamo pada Sabtu (21/11/2019) malam WIB.

Pada laga tersebut, Juve menang dengan skor 3-1.

Higuain mencetak dua gol dan assist. Dua golnya dicetak, masing-masing pada menit ke-74 dan 82.

Adapun assist Higuain terjadi dalam proses gol yang dicetak Paulo Dybala pada menit ke-90+2'.

Hasil Liga Italia tersebut membuat Juve memperkokoh posisinya di puncak klasemen.

Si Nyonya Besar kini mengoleksi 35 poin, unggul empat poin atas penghuni peringkat kedua klasemen Liga Italia, Inter Milan.

Namun, selisih poin bisa kembali terpangkas andai Inter mampu menang atas Torino dalam laga beberapa jam ke depan.

Jalannya pertandingan Atalanta vs Juventus

Kedua tim bermain imbang di sepanjang babak pertama. Skor tanpa gol bertahan hingga istirahat.

Memasuki babak kedua, Juventus tertinggal pada menit ke-56 lewat gol sundulan Robin Gosens.

Gol diawali umpan-umpan pendek pemain Atalanta di sekitar kotak penalti Juve dan diakhiri umpan silang dari Musa Barrow.

Gosens yang berdiri di sudut kanan kotak penalti Juve kemudian menyambutnya dengan sundulan yang gagal dihalau Wojciech Szczesny.

Tertinggal satu gol membuat Juve berupaya membalas.

Guna menambah daya gedor, Douglas Costa dimasukkan untuk menggantikan Rodrigo Bentancur.

Sebaliknya, Atalanta memperkuat pertahanan dengan menarik sang pencetak gol, Gosens, dengan memasukkan seorang bek, Timothy Castagne.

Upaya Juve menyamakan skor akhirnya terjadi pada menit ke-74 lewat kaki Gonzalo Higuain.

Pada menit ke-80, wasit Gianluca Rocch sempat mengecek VAR setelah sepakan pemain Atalanta terlihat mengenai tangan Emre Can.

Namun setelah dilihat dari tayangan ulang, wasit memutuskan tak ada pelanggaran. Pertandingan pun berlanjut kembali.

Higuain membawa Juve unggul lewat golnya pada menit ke-82.

Gol diawali umpan Dybala ke Cuadrado yang bergerak di sisi kanan penyerangan.

Dari sisi kiri pertahanan Atalanta, Cuadrado mengirim umpan ke tengah kotak penalti dan disambut Higuain dengan sepakan keras yang menghujam pojok kanan gawang Pierluigi Gollini.

Gol tersebut sempat mendapat protes dari pemain Atalanta yang menilai Cuadrado lebih dulu terjebak offside saat menerima umpan dari Dybala.

Tak cuma itu, dalam sebuah tayangan ulang, Cuadrado juga sempat terlihat handsball saat terlibat perebutan bola sebelum proses gol terjadi.

Namun, wasit pada akhirnya tetap mengesahkan gol dari Higuain tersebut.

Pada masa injury time, Dybala membawa Juve memperbesar keunggulan.

Menerima umpan panjang dari Higuain, Dybala berhasil mengecoh seorang bek Atalanta sebelum melepaskan tendangan yang bersarang di pojok kiri gawang Gollini.

Keunggulan 3-1 untuk Juve bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain Atalanta vs Juventus:

Atalanta: 95-Pierluigi Gollini; 2-Rafael Toloi, 6-Jose Luis Palomino, 19-Berat Djimsiti; 33-Hans Hateboer, 15-Marten De Roon, 11-Remo Freuler (79-Amad Traore 86'), 8-Robin Gosens (21-Timothy Castagne 71'); 10-Papu Gomez, 88-Mario Pasalic; 99-Musa Barrow (9-L Muriel 57').

Pelatih: Gian Piero Gasperini.

Juventus: 1-Wojciech Szczesny; 16-Juan Cuadrado, 19-Leonardo Bonucci, 4-Matthijs de Ligt, 2-Mattia De Sciglio; 30-Rodrigo Bentancur (11-Douglas Costa 58'), 5-Miralem Pjanic, 6-Sami Khedira (23-Emre Can 69'); 33-Federico Bernardeschi (8-Aaron Ramsey 26'); 10-Paulo Dybala, 21-Gonzalo Higuain.

Pelatih: Maurizio Sarri.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/23/23125618/atalanta-vs-juventus-gonzalo-higuain-jadi-bintang-kemenangan-juve

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke