Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Italia Vs Armenia, Mimpi Jadi Nyata Nicolo Zaniolo

KOMPAS.com - Penyerang Nicolo Zaniolo seakan mendapatkan mimpi yang terwujud dalam aksi apiknya berbuah dua gol di laga Italia vs Armenia.

Pertandingan Italia vs Armenia yang berlangsung di Stadion Renzo Barbera, Senin (18/11/2019) atau Selasa dini hari WIB merupakan laga terakhir babak Kualifikasi Euro 2020 Grup J.

Italia berpesta dengan mengalahkan Armenia dengan skor telak, 9-1.

Sembilan gol kemenangan Italia dicetak oleh Ciro Immobile (8', 33'), Nicolo Zaniolo (9', 64'), Nicolo Barella (29'), Alessio Romagnoli (72'), Jorginho (75'-penalti), Riccardo Orsolini (78'), dan Federico Chiesa (81').

Sementara satu biji gol tim tamu, Armenia, dicetak oleh Edgar Babayan pada menit ke-79.

Striker Nicolo Zaniolo menjadi pemain AS Roma termuda yang mampu mencetak gol untuk timnas Gli Azzuri, julukan Italia.

"Saya sangat senang, saya membuat mimpi menjadi nyata malam ini," kata Zaniolo kepada Rai Sport.

Meski demikian, catatan apik ini tak membuat dirinya puas. Bagi dia, ini merupakan langkah awal.

"Tetapi saya sadar, ini baru permulaan bukan titik pencapaian," ujar dia.

"Kritik adalah bagian dari permainan, saya menyadari bahwa saya tidak dalam kondisi yang baik untuk sementara waktu dan cara terbaik untuk membalas adalah (aksi) di lapangan," kata Zaniolo menambahkan.

Pemain bernomor punggung 11 di timnas Italia ini juga membuktikan fleksibilitasnya.

Zaniolo bisa bermain sebagai bagian dari serangan trisula di babak pertama dan pindah ke lini tengah setelah jeda.

"Saya bisa bermain di sayap atau sebagai gelandang, tidak ada bedanya bagi saya, saya selalu berusaha memberikan yang terbaik," ungkap dia.

"Saya hanya fokus pada bermain dan menikmati sepak bola. Panggilan untuk Euro 2020 adalah mimpi lain dan saya berharap untuk mewujudkannya juga," tandas pemain berusia 20 tahun ini.

Kemenangan telak ini semakin mengokohkan Italia di klasemen kualifikasi Euro 2020.

Tim besutan Roberto Mancini itu mencatat hasil sempurna dari 10 pertandingan kualifikasi Euro 2020.

Dengan koleksi 30 poin, Italia berjarak 12 angka dari Finlandia yang finis di posisi kedua klasemen Grup J.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/19/10200018/italia-vs-armenia-mimpi-jadi-nyata-nicolo-zaniolo

Terkini Lainnya

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke