Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil MotoGP Australia 2019, Vinales Jatuh, Marc Marquez Juara

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mempertahankan rekor sempurnanya dengan menjuarai MotoGP Australia 2019.

Memulai balapan dari urutan kedua, Marc Marquez sukses finis sebagai pebalap tercepat pada sesi balapan MotoGP Australia 2019 yang digelar di Sirkuit Phillip Island, Minggu (27/10/2019).

Juara dunia MotoGP 2019 itu merebut posisi terdepan dari pebalap Yamaha, Maverick Vinales, pada lap terakhir.

Adapun Vinales gagal finis setelah terjatuh saat mencoba menyalip Marquez kembali pada lap terakhir. Pebalap Spanyol itu terjatuh di tikungan sembilan pada lap terakhir.

Kemenangan di MotoGP Australia menjadi podium juara ke-11 bagi Marquez di sepanjang musim ini.

Kemenangan ini juga membuat langkah Marc Marquez memecahkan rekor poin terbanyak pagelaran MotoGP selama satu musim.

Dengan podium utama, dirinya mendapat tambahan 25 poin menjadi 375.

Marquez hanya terpaut 8 angka dengan rekor milik Jorge Lorenzo yang berhasil mendulang 383 poin pada musim 2010.

Jalannya balapan MotoGP Australia

Start MotoGP Australia berjalan dengan sengit. Valentino Rossi yang berada di posisi start keempat langsung mencuri posisi terdepan dan memimpin jalannya balapan.

Lap pertama, dua pebalap harus keluar dari jalannya balapan, yakni, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) dan Danilo Petruci (Ducati Team).

Keduanya bersenggolan seusai melewati tikungan pertama dan langsung terpental keluar arena balap.

Sayangnya, kepemimpinan Valentino Rossi tak berlangsung lama.

Andrea Iannone (Aprilia) mampu mengambil alih urutan pertama dan dibuntuti oleh pebalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Sementara itu, Valentino Rossi turun ke urutan nomor tujuh pada lap ke-6 dari 27.

Memasuki lap ke-8, Maverick Vinales (Monster Yamaha) mengambil alih kepemimpinan sementara MotoGP Australia.

Adapun Marquez tetap bertahan di posisi kedua.

Perebutan posisi pertama terus berlanjut antara Marquez dengan Vinales hingga lap ke-12.

Saat itu, keduanya hanya berjarak 0,267 detik.

Sementara itu, posisi ketiga ditempati oleh Cal Crutchlow (Repsol Honda) yang masih dikejar oleh Valentino Rossi.

Persaingan antara Vinales dan Marquez masih berlanjut hingga lap ke-20. Keduanya jauh meninggalkan barisan yang ada di belakangnya.

Ketika balapan menyisakan 6 lap, Marquez mencoba peruntungan untuk menyalip Vinales. Namun, usaha tersebut tak membuahkan hasil.

Usaha Marc Marquez untuk mengambil alih posisi terdepan terwujud di lap terakhir.

Dia mengungguli Vinales yang sebelumnya memimpin balapan.

Sudah jatuh tertimpa tangga, seusai disalip Marc Marquez, Vinales harus keluar dari arena balap akibat terjatuh.

Vinales terjatuh di tikungan sembilan pada lap terakhir ketika berusaha menyalip Marquez.

Hingga berakhirnya balapan, Marc Marquez keluar sebagai pemenang. Diikuti oleh Cal Crutclow dan Jack Miller di urutan kedua dan ketiga.

Sementara itu, pebalap Yamaha, Valentino Rossi, gagal meraih podium pada balapan ke-400 di MotoGP.

Pebalap berpaspor Italia itu harus puas finis di peringkat kedelapan meski sempat memimpin pada awal balapan MotoGP Australia 2019.

MotoGP Australia sempat mengalami penundaan akibat cuaca buruk dan kondisi angin yang tidak bersahabat.

Kualifikasi yang sedianya dijadwalkan pada Sabtu (26/10/2019) kemarin, baru digelar pada Minggu mulai pukul 06.00 WIB.

Maverick Vinales menjadi pebalap tercepat dalam sesi kualifikasi. Adapun posisi start dua dihuni Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan urutan ketiga diisi Marc Marquez (Repsol Honda).

Sesi balapan MotoGP Australia yang digelar pada Minggu mulai pukul 11.00 WIB pun berlangsung seru hingga akhirnya dimenangi Marc Marquez.

Hasil MotoGP Australia 2019

1. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
3. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19)
4. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)*
5. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)*
6. Andrea Iannone ITA Aprilia
7. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP19)
8. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
9. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
10. Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
11. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
12. Pol Espargaro SPA KTM
13. Johann Zarco FRA Repsol Honda
14. Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18)
15. Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16)
16. Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V)
17. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) (DNF)
18. Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory (RC16) (DNF)
19. Tito Rabat SPA Ducati Team (DNF)
20. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* (DNF)
21. Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP19) (DNF)

* rookie

https://bola.kompas.com/read/2019/10/27/11454898/hasil-motogp-australia-2019-vinales-jatuh-marc-marquez-juara

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke