Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inter Milan Vs Dortmund, Conte Sebut Tim Tamu Ketakutan

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, menyebut Borussia Dortmund takut melawan tim besutannya kala bertemu di Liga Champions.

Laga Inter vs Dortmund terjadi dalam Grup F Liga Champions pada Rabu (23/10/2019) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB di Stadion Giuseppe Meazza.

Inter Milan berhasil mengalahkan tamunya, Borussia Dortmund, dengan skor 2-0 lewat gol Lautaro Martinez (22') dan Antonio Candreva (89').

Dari pengamatan Conte, Dortmund mengubah strateginya dengan menaruh lima pemain di area pertahanan.

Padahal, di awal pertandingan, Dortmund di bawah asuhan Lucien Favre menggunakan strategi 3-4-3.

"Borussia Dortmund mengganti sistem mereka menjadi lima (pemain) di belakang," kata Antonio Conte dikutip Football Italia.

"Itu berarti mereka takut kepada kami dan ingin bermain dengan mengubah pendekatan untuk mencerminkan kami," kata Conte.

Bagi dia, bermain di Liga Champions membuat Conte berpikir untuk mempersiapkan strategi berbeda.

Beruntung, anak asuhnya nyetel dengan skema berbeda yang diterapkan ketika bermain di Liga Italia dengan Liga Champions.

"Kami telah bersiap untuk pertandingan yang sangat berbeda, tetapi berhasil dengan baik untuk menyesuaikan," ujar dia.

"Ketika Dortmund beralih kembali ke 4-2-3-1 setelah istirahat, kami menyesuaikan lagi dan mengambil kendali," puji dia kepada timnya.

"Kami telah bersiap untuk menekan mereka di area tertentu di lapangan dan mereka mengubah sistem mereka," kata pelatih kelahiran Lecce, Italia, ini.

Karena itu, lanjut dia, strategi awal tidak berlaku lagi dan membuat Romelu Lukaku cs untuk mengubah pergerakan.

"Hal paling penting yang saya katakan kepada anak-anak adalah tidak kehilangan penguasaan bola di daerah sentral karena di situlah mereka menekan balik," ujarnya.

Kemenangan atas Dortmund ini sangat krusial untuk Inter Milan.

Terlebih lagi, hal itu memberi asa untuk lolos ke putaran selanjutnya di Liga Champions.

Lautaro Martinez dkk saat ini beradai di peringkat kedua dengan torehan empat poin dari tiga laga.

Jumlah poin itu sama dengan yang dimiliki Borussia Dortmund, tetapi Inter lebih unggul agresivitas gol.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/24/08250018/inter-milan-vs-dortmund-conte-sebut-tim-tamu-ketakutan

Terkini Lainnya

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke