Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berbeda dengan Juventus, Patrice Evra Sebut di Man United Bak Liburan

KOMPAS.com - Mantan bek internasional Perancis, Patrice Evra, membandingkan masanya di Juventus dan di Manchester United.

Bagi eks bek kiri itu, etos kerja dan mentalitas di Juventus sangat berbeda ketimbang Man United.

Patrice Evra mengutarakan hal tersebut saat tampil di acara Monday Night Football di Sky Sports.

Pria berusia 38 tahun itu menceritakan bagaimana para pemain Juventus memiliki etos kerja luar biasa di klub yang bermarkas di Turin itu. 

Bahkan, Evra bercerita tentang beberapa pemain Juventus yang muntah saat sesi latihan tetapi tetap melanjutkan berlatih hingga sesi tersebut berakhir.

Ia membandingkan kedua klub tersebut saat ditanya oleh pandit Sky Sports dan mantan bek Liverpool, Jamie Carragher, tentang perbedaan mentalitas di Inggris dan Italia.

"Saya memenangi banyak trofi dengan Manchester United, tetapi saya tak takut mengatakan kalau masa-masa itu terasa seperti liburan ketimbang di Juventus," ujar Patrice Evra seperti dikutip dari Sky Sports.

"Cara mereka beroperasi, sesi latihan, dua hari sebelum pertandingan kami sudah di hotel, dan berlatih pada hari laga," tuturnya lagi.

"Secara mental, saya sangat bangga bisa bermain bagi Juventus. Itu salah satu tantangan paling sulit selama hidup saya dan Anda hanya punya satu hari libur per bulan."

Menariknya, Patrice Evra menceritakan bagaimana Juve mengontrol segala aspek seperti misalnya mengharuskan setiap pemain makan di klub.

Evra mengaku pengalaman tersebut menjadi salah satu pembelajaran paling berharga dalam hidupnya.

"Juventus punya DNA pekerja keras. Saya bahkan melihat beberapa pemain muntah tetapi mereka masih bisa menyelesaikan latihan," lanjutnya.

"Saya ingat setiap laganya mereka ingin kami berlari 12 km. Terkadang, saya hanya berlari 9 atau 10 km. Dua hari kemudian kami diminta lari 2 km atau 3 km untuk mengejar ketertinggalan."

Kendati demikian, Patrice Evra masih menilai bahwa mantan rekan-rekannya di Manchester United lebih baik ketimbang di Juventus.

Hal ini terlihat dari fakta bahwa ia hanya memilih empat pemain Juventus saat disuruh membuat tim gabungan Manchester United dan Juventus dari masanya di kedua klub tersebut.

Ia memilih Giorgio Chiellini, Andrea Pirlo, dan dua pemain yang pernah memperkuat Man United, yakni Carlos Tevez serta Cristiano Ronaldo.

Patrice Evra melakoni 326 pertandingan bersama kedua klub tersebut, 273 bagi Manchester United dan 53 bagi Juventus.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/22/21400058/berbeda-dengan-juventus-patrice-evra-sebut-di-man-united-bak-liburan

Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke